Review Pelanggan untuk Mokka Coffee Cabana

Cutie Catpuccino!

oleh Ailsa Chairani, 26 Maret 2016 (8 tahun yang lalu)

3.8
Foto Makanan di Mokka Coffee Cabana
Foto Makanan di Mokka Coffee Cabana
*Review di lokasi lama.

Lagi nunggu mama pulang kantor trus iseng2 nyari tempat buat nunggu eh nemu tempat ini dan penasaran sama catpuccinonya hehe. Tempatnya agak terpencil, lumayan besar, dan ada bagian outdoornya, lebih gampang dari lobby utama sih karna pas naik eskalator udah langsung ketemu tempatnya. Makanannya dari menu terlihat enak apalagi menunya itu bagus bgt haha.

Yang pertama dipesen itu udah pasti Catpuccinonya dong, trus pesen juga Chicken Drumstick. Untuk Catpuccino ini cute to the max sih ga tega minumnya hahaha. Jadi ini sebenernya hot capuccino gitu cuma foamnya dibentuk seperti kucing. Rasa cappucinonya sendiri enak dan manisnya pas. Sayangnya terlalu unyil cupnya huhu. Untuk chicken drumsticknya menurutku so so gitu aku kurang suka sih karna agak aneh isinya ada rasa2 apa gitu ya yg bikin agak pahitnya. Tapi boleh dicoba karna luarnya sendiri crispy tapi dalamnya itu cukup lembut.

Harganya sendiri menurutku sedikit mahal (dikittttt aja) tapi gapapa kok haha. Di indoornya sendiri dekornya kayu2 gitu kayak little garden g itu kali ya dan untuk outdoornya itu besar. Pelayanannya cukup ramah dan cepat.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Mokka Coffee Cabana
Foto Makanan di Mokka Coffee Cabana
Foto Interior di Mokka Coffee Cabana
Foto Interior di Mokka Coffee Cabana

Menu yang dipesan: catpuccino, chicken drumstick

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Mokka Coffee Cabana

(Kafe)

Pluit Village, Lantai Ground
Jl. Pluit Indah Raya, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara


Rata-rata: 3.6
Rasa:3.6
Suasana:3.9
Harga:3.2
Pelayanan:3.7
Kebersihan:3.8

Reviewer:

Foto Profil Ailsa Chairani

170 Review

80 Makasih