Review Pelanggan untuk Sukiya
#1? More like #1 moderate.
oleh Victoria Christa, 22 Agustus 2015 (sekitar 9 tahun yang lalu)
Dari pertama buka, gue ada crush gede terhadap Sukiya. #1 brand, katanya. Selalu penuh dengan manusia, gue nggak pernah dapat tempat tanpa waiting list di atas nomor 5, malas ah. Sekarang akhirnya gayung bersambut dan gue bisa cicipin chicken cheese curry. Currynya moderate, rasanya mirip-mirip Golden Curry supermarket, cuma rada medok. Ayamnya dikit banget, gak usah cari-cari ayam karena jumlahnya terancam punah tenggelam kuah. Kejunya juga nggak membuat rasanya jadi lebih istimewa. Kecewa sih, it doesn't live up to the hype. Tapi beef croquettenya crispy di luar dan lembut di dalam... sekali lagi, ga usah dicari-cari dan dirasa-rasain beefnya. Gak (berasa) ada. Tapi miso soupnya OK, I'll give you that.
Menu yang dipesan: Chicken Cheese Curry + Set 2 (Beef Croquette + Miso Soup + Drink)
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
Reviewer: