Review Pelanggan untuk RM Vegetarian Harmonis Indah

Kuliner Vegetarian

oleh Fannie Huang||IG:@fiehuang, 25 September 2023 (sekitar 1 tahun yang lalu)

4.0
Foto Makanan di RM Vegetarian Harmonis Indah
Foto Makanan di RM Vegetarian Harmonis Indah

Pagi ini lagi kepengen delivery makanan vegetarian & nggak sengaja nemu kedai yang satu ini. Rupanya mereka punya menu bakmi chili oil juga.

Aku akhirnua pesan 2 makanan di sini. Yang kucoba :

1. Bakmi Yam Chili Oil

Sesuai namanya, bakmi yang satu ini model kering. Aku memang suka bakmi model kering ketimbang yang basah dan suka banget sama rasanya.

Tekstur mienya berukuran kecil layaknya Mie Kalimantan. Tekstur kematangannya pas dan rasa bakminya sendiri asam gurih.

Meskipun pakai chili oil, mienya nggak jadi super berminyak. Bahkan di bagian bawahnya nggak ada endapan minyak. Jadi mienya terasa asam gurih, namun after tastenya sedikit pedas dari chili oil.

Buat toppingnya ada charsiu vegetarian. Rasanya manis dan bumbu meresap dengan aroma khas daging nabati.

2. Kincipan

Kincipan menggunakan double telur, telur dadar & telur di dalam kincipan.

Tekstur kincipan agak berbeda dengan kwetiau biasa karena ukurannya lebih kecil dan bahannya dari tepung beras.

Isiannya ada sayur dan rasanya manis gurih. Buat aku yang prefer rasa gurih ketimbang manis, menurutku perpaduan manis gurihnya pas. Kincipannya juga ga berminyak. Ini enak juga.

Foto lainnya:

Foto Makanan di RM Vegetarian Harmonis Indah

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

RM Vegetarian Harmonis Indah

(Vegetarian)

Jl. Jembatan Besi V No. 33, Latumenten, Jakarta Barat


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.0
Suasana:3.0
Harga:5.0
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Fannie Huang||IG:@fiehuang

Alfa 2023

3304 Review

1640 Makasih