Review Pelanggan untuk Kurasu

Lebih nyaman daripada yang di Senopati!

oleh Riris Hilda, 20 Desember 2023 (11 bulan yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

3.4
Foto Eksterior di Kurasu
Foto Eksterior di Kurasu

Main-main ke Kurasu yang di Blok M ini, eh ternyata tempatnya lebih luas daripada yang di Senopati. Ada bagian indoor dan outdoor ya, bebas jadinya mau adem ya bisa indoor, mau agak panas-panas dikit tapi cerah ya di outdoor. Bagian indoornya ada 2 sofa saja, dan di bagian barnya juga bisa kok duduk. Bagian outdoornya cukup luas, bisa sambil merokok juga.

Selain ada kopi, mereka juga ada menu makanan seperti sandwich, dan bakery gitu. Cuman gue kali ini gak order makanannya, gue cuman order ICED MATCHA LATTE (63k). Matcha lattenya ya lumayan enak, gak sampai yang enaaak bgt juga sih… HAHA!

Sama seperti yang di Senopati, disini mereka juga jual merchandise dari mug, tumbler, alat saringan kopi, dll. Gue suka sih sama mugnya, bagus-bagus loh!

Foto lainnya:

Foto Eksterior di Kurasu
Foto Eksterior di Kurasu
Foto Eksterior di Kurasu
Foto Eksterior di Kurasu
Foto Interior di Kurasu
Foto Interior di Kurasu
Foto Interior di Kurasu
Foto Makanan di Kurasu
Foto Makanan di Kurasu

Menu yang dipesan: Matcha Latte (63, 5K)

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Kurasu

(Kafe)

Jl. Iskandarsyah I No. 9, Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.1
Suasana:4.1
Harga:3.5
Pelayanan:3.9
Kebersihan:3.9

Reviewer:

Foto Profil Riris Hilda

259 Review

169 Makasih