Review Pelanggan untuk Caffe Bene

Cafe Ala Korea Yang Cozy

oleh Renodaneswara @caesarinodswr, 19 Desember 2018 (hampir 6 tahun yang lalu)

4.0
Foto Makanan di Caffe Bene

Cheese Cake

Foto Makanan di Caffe Bene

Vanilla latte (IDR 43k)

Sambil nunggu film spiderman di xxi AEON, gua sama temen gue memutuskan untuk mencari tempat nongkrong yang enak. Nahh kali ini gue merekomendasikan ke temen gue untuk nongkrong di cafe bene. Gue suka cafe ini karena dulu gue pernah nongkrong di outlet Lotte Shopping Avenue. Lokasi outlet yang ada di aeon ini ada di lantai dasar seberang pizza marzano. 

AMBIANCE 

Untuk tempatnya sendiri buat gue cukup nyaman. Tempatnya sedikit lebih luas dari outlet yang ada di lotte. Bahkan outlet yang ada di sini ada smoking areanya. Untuk fasilitasnya di sini ada smoking area, wifi, dan stop kontak. Secara interior gue juga lebih suka yang di sini. Outlet yang di sini interiornya sama tetapi terasa lebih terang. Secara kapasitas tempatnya bisa menampung customer hingga 150 orang. 

MENU 

Untuk sebuah cafe, di sini menunya lebih beragam dibanding cafe2 pada umumnya. Di sini menu ada main course, dan dessertnya juga. Untuk main course mereka ada menu pasta, aneka sandwich, cream gratin, dan toppoki gratin. sedangkan dessertnya mereka ada waffle, cheesecake, brownie, dll. Range harga makanan di sini berkisar antara 25k hingga 83k.
Di sini gue pesen lareg strawberry bingsu, cheese cake dan vanilla latte. 

Large Strawberry Bingsu (IDR 83k) 

Menu ini adalah menu dessert yang berupa segelas besar snow ice dengan potongan buah straberry, straberry syrup dan ice cream rasa strawberry. Dari segi rasa menurut gue enak banget. Snow icenya bener2 halus dengan strawberry syrup yang rasanya manis. Dan buah strawberrynya memberikan rasa asam yang seger. Selain itu ice cream strawberrynya bikin dessert ini jadi double seger dan tambah manis. Overall untuk menu ini, LOVE IT! 

Cheese Cake 

Dulu gue pernah pesen cheese cake di caffe bene ini dan suka banget sama texturenya yang lembut. Walaupun cheese cakenya plain gak dikasih apa2 di toppingnya, tapi cheese cake di sini rasanya sangat enak, manisnya pas, cheesenya berasa dan textureya super duper lembut. Overall untuk cheese cakenya, LIKE IT! 

Vanilla latte (IDR 43k) 

Menu ini berupa secangkir kopi rasa vanilla dengan latte. Dari segi rasa sih menurut gue juga enak. Rasa kopi dan vanilanya cukup terasa dan rasanya seimbang. Gue gak tau mereka pakai biji kopi apa, tapi aromanya cukup nikmat. Minuman ini pas banget setelah pesen dessert yang dingin2 kayak bingsu. Overall untuk vanilla lattenya, VERY GOOD! 

Overall gue sangat2 puas dengan caffe bene. Sudah berkali2 dateng ke sini, tetapi gue tetap puas dengan kualitas dan cita rasa makanannya. Tempatnya juga selalu enak buat nongkrong lama2. Next time gue pasti akan ke sini lagi untuk nyoba pasta dan sandwichnya. 

Foto lainnya:

Foto Makanan di Caffe Bene

Menu yang dipesan: Vanilla latte (IDR 43k), Cheese Cake, Large Strawberry Bingsu (IDR 83k)

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Caffe Bene

(Kafe)

AEON Mall BSD City, Lantai Ground, Cafe Street
Jl. BSD Raya Utama, BSD, Serpong, Tangerang Selatan


Rata-rata: 3.5
Rasa:3.8
Suasana:3.9
Harga:3.1
Pelayanan:3.4
Kebersihan:3.5

Reviewer:

Foto Profil Renodaneswara @caesarinodswr

Alfa 2022

819 Review

494 Makasih