Review Pelanggan untuk Kedai Coger Kujang

Jajan Kopi Sambil Berdonasi

oleh Darsehsri , 02 Desember 2022 (hampir 2 tahun yang lalu)

4.2
Foto Makanan di Kedai Coger Kujang
Foto Makanan di Kedai Coger Kujang

Tampak luar seperti bukan coffee shop, bangunan luas dengan gapura warna hitam plus ornamen ukiran berwarna krem. Hampir seluruh bangunan pun di dominasi warna serupa.

Area outdoor menyambut pengunjung dengan deretan kursi berpayung, lalu masuk ke dalam ada bar dan kasir berhias lampu kecil kerlap kerlip. Area tempat duduk lainnya ada di lantai dua, dilengkapi musholla terpisah antara musholla laki laki dan perempuan.

Bukan hanya sekedar coffee shop buat nongkrong aja, tapi Coger Kujang punya misi dimana 100 % profit penjualannya disumbangkan untuk pembangunan islamic center di ciapus bogor.

Menu andalan disini adalah Ikhlas Coffee, berbasis kopi hitam yang boleh berbayar sesukanya. Dari dua kali kunjungan, saya pilih japanese-nya yang segar memakai biji kopi lokal. Selain itu pilih Ojeg Malam, Kopi hitam dengan hint jeruk lemon segar.

Bon Crema dan Kopi Susu Hacimon wajib di order bagi penggemar kopi susu creamy, kalau suka minuman non coffee juga ada Matcha, Taro Latte atau Agus Kerung yang ketika di minum seperti rasa permen jeruk. Pine Coy juga bisa dipilih kalau mau minuman menyehatkan karena terbuat dari jus pak coy dan nanas.

Untuk makanan, favorit disini ada rosti berupa kentang tumbuk dengan aneka topping yang bisa dipilih, ada dori sambal matah kesukaan saya, ada juga pilihan beef atau chicken.
Selain itu olahan nasi atau kwetiaw juga tersedia, bahkan hingga dessert seperti bolen pisang dan rich Choco cake juga rekomen untuk dicoba.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Kedai Coger Kujang
Foto Makanan di Kedai Coger Kujang
Foto Makanan di Kedai Coger Kujang
Foto Makanan di Kedai Coger Kujang
Foto Makanan di Kedai Coger Kujang
Foto Makanan di Kedai Coger Kujang
Foto Makanan di Kedai Coger Kujang
Foto Makanan di Kedai Coger Kujang
Foto Makanan di Kedai Coger Kujang
Foto Makanan di Kedai Coger Kujang
Foto Makanan di Kedai Coger Kujang
Foto Makanan di Kedai Coger Kujang
Foto Makanan di Kedai Coger Kujang
Foto Makanan di Kedai Coger Kujang
Foto Makanan di Kedai Coger Kujang

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Kedai Coger Kujang

(Kafe)

Jl. Bincarung No. 17, Tanah Sareal, Bogor


Rata-rata: 4.6
Rasa:5.0
Suasana:5.0
Harga:5.0
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Darsehsri

Alfa 2023

3280 Review

1585 Makasih