Review Pelanggan untuk Ayam Goreng Borobudur
Biasa aja
oleh Selfi Tan, 04 September 2017 (7 tahun yang lalu)
*Review di lokasi lama.
Iseng cobain makan di sini. Pesan yang paket hemat + sayur asem (30k). Ada ayam, tahu, tempe, nasi, krenesan dan sayur asem.
Katanya pakai resep turun temurun tapi somehow menurut saya rasanya biasa saja. Karena datang malam nasi uduk dan ayam ukuran dada sudah habis.
Ukuran ayam, tahu dan tempenya kecil. Kremesannya lumayan. Sayur asemnya agak kemanisan dan agak kurang fresh jagungnya.
Tempatnya biasa aja. Bisa makan sama keluarga di sini.
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: