Review Pelanggan untuk Gado Gado Mak Gobang
Makan Gado-Gado di Tengah Joglo
oleh Shella Anastasia (@celsfoodiaryy), 24 Oktober 2023 (sekitar 1 tahun yang lalu)
Konsep resto yang satu ini cukup menarik, bangunannya bernuansa Joglo ala Jawa. Banyak pepohonan juga jadi cukup teduh, syahdu dan nyaman jadi bikin betah. Tempatnya pun cukup luas, staffnya banyak, cekatan dan ramah. Fasilitasnya juga lengkap, ada area parkir, vip room, toilet yang bersih hingga musholla. Menurutku sih tempat ini juga cocok buat yang mau booking untuk arisan atau private event.
Di sini aku coba beberapa menu :
1. Cireng Bumbu Rujak (22.000) : Cirengnya kecil-kecil tapi lumayan banyak, aku suka banget karena tekstur luarnya crunchy, nggak alot dan dalamnya tetap chewy selayaknya cireng pada umumnya. Bumbu rujaknya juga enak karena pedas, asam dan manisnya seimbang.
2. Gado-Gado (40.000) : Porsinya lumayan banyak untuk satu orang. Ini tanpa lontong tapi menurutku udah cukup mengenyangkan. Bumbu gado-gadonya enak banget, isinya ada tahu, tempe, pare, labu, sayuran dan ada telurnya juga. Dilengkapi dengan kerupuk dan emping. Enak dan recommended nih.
3. Gulai Gurame (95.000) : Menu ini bisa untuk sharing karena isinya ada 1 ekor gurame. Bumbu gulainya banyak, kental dengan rasa rempah yang dominan dan sedikit pedas. Enak nih dimakan dengan nasi putih.
4. Sop Buntut : Disajikan dengan nasi putih, isinya ada 3-4 potong bagian buntut sapi. Kuahnya gurih kaldu, enak banget dan dagingnya juga super empuuuuk! Effortless banget makan dagingnya, recommended juga nih.
5. Es Campur (22.000) : Mereka nggak pakai es serut melainkan pakai es batu biasa. Tetap segar sih dan menurutku nggak kemanisan. Isinya ada kolang-kaling, alpukat, cincau hitam dan juga tape.
6. Jus Alpukat : Jusnya kental dengan rasa yang nggak terlalu manis, di awal sih nggak ada aftertaste pahit dari alpukat tapi di akhir-akhir baru ada sedikit rasa pahit dari alpukatnya.
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: