Review Pelanggan untuk Dharma Kitchen

Vegetarian but not full vegetarian

oleh Tirta Lie, 16 November 2016 (sekitar 8 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

3.6
Foto Makanan di Dharma Kitchen
Foto Makanan di Dharma Kitchen

Bagi sebagian Vegetarian murni mungkin Telor atau Bawang termasuk dalam makanan yang tidak dimakan tapi ada sebagian juga Vegetarian yang makan Telor atau Bawang, semuanya tergantung daripada ajaran masing2...

Di Dharma Kitchen ini Telor atau Bawang tersedia juga didalam makanan2 yang disajikan tapi para Pelayan terlebih dahulu memberitahukan kepada pada Tamu akan hal tersebut sehingga dapat memberikan kenyamanan bagi para Vegetarian murni yang tidak memakan Telor atau Bawang...

Ada banyak jenis menu makanan yang tersedia di Dharma Kitchen ini dengan tetap memakai nama2 makanan dari hewan bernyawa tapi memakai bahan2 tumbuhan seperti Sate Ayam yang memakai Jamur dan menu2 makanan lainnya yang memakai bahan tepung...

Terkesan dengan Lobak Kao nya yang boleh saya katakan sebagai The Best Dim Sum nya Dharma Kitchen ini lalu terkesan juga Sate Ayamnya yang unik yang memakai Jamur ( walaupun tetap tidak mengalahkan aslinya tapi Sate Ayam Jamurnya ini mempunyai penampilan seperti aslinya )...

Untuk set Nasi Langgi & Kwetiaw Malaysia nya cenderung standard...

Overall 4 bintang layak diberikan untuk Dharma Kitchen ini...

Foto lainnya:

Foto Makanan di Dharma Kitchen
Foto Makanan di Dharma Kitchen
Foto Interior di Dharma Kitchen
Foto Interior di Dharma Kitchen
Foto Eksterior di Dharma Kitchen
Foto Eksterior di Dharma Kitchen

Menu yang dipesan: Lobak Kao, Nasi Langgi, Kwetiaw Malaysia, Sate Ayam

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Dharma Kitchen

(Vegetarian)

Jl. Pluit Kencana No. 106 - 110, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara


Rata-rata: 3.6
Rasa:4.3
Suasana:3.4
Harga:3.4
Pelayanan:3.3
Kebersihan:3.6

Reviewer:

Foto Profil Tirta Lie

Alfa 2018

1690 Review

933 Makasih