Review Pelanggan untuk Renash Japanese Food (Sakura Japanese Food)
"Japanese Food" on a Budget
oleh Our Weekly Escape , 13 Juli 2018 (6 tahun yang lalu)
Nah ini dia makanan Jepang favorit kami kalau lagi mau berhemat. Memang nggak pernah dikecewakan kalau makan di sini. Kayaknya udah beberapa tahun jadi langganan Renash Japanese Food.
Ada dua syarat penting untuk bisa membuka warung makan tendaan yang digemari masyarakat:
1. Rasa yang enak
2. Harga yang terjangkau
Menurut kami, dua hal ini (sangat) berhasil diraih oleh Renash.
Kemarin ini kami pesan Chicken Yakiniku. Nggak ada alasan spesial sih, kenapa kami memilih menu yang ini. Biasanya juga kami gonta-ganti menu yang dipesan dan semuanya sejauh ini enak! Jadi kami senang banget sama Chicken Yakinikunya yang ditumis sampai harum dengan saus yakiniku dan bawang bombay. Rasanya manis dan gurih; cocok banget dimakan sama nasi putih. Saladnya juga enak. Kayaknya mayones-nya mereka bikin sendiri, deh. Soalnya kami nggak pernah ngerasain mayones yang rasanya kayak itu dari botolan/sachetan.
Tempura-nya, on the other hand, sangat sangat lezat seperti biasanya. Kami biasanya rikues supaya tempuranya isi udang aja, tapi teman-teman bisa juga kok, pesan yang standar dengan sayuran. Memang sih, ukuran udangnya nggak terlalu besar, tapi crunchy-nya itu, loh! Tepungnya so full of flavor sampai kami ketagihan. Apalagi kalau dicocol di saus kecap asin mereka yang bikin tempura ini makin enak!
Overall, salah satu tempat makan murah yang wajib dikunjungi. Kalau kami, sih, sudah jadi langganan. Hehehe.
Menu yang dipesan: Chicken Yakniku, Tempura
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Renash Japanese Food (Sakura Japanese Food)
(Jepang)
Reviewer: