Review Pelanggan untuk Kopium Artisan Coffee

pisang goreng paling elegan...

oleh yudistira ishak abrar, 31 Juli 2017 (7 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

3.8
Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Makanan di Kopium Artisan Coffee

Kopium Artisan Coffee baru saja membuka cabang terbarunya di bilangan Margonda, Depok. Lokasinya sangat strategis, karena tepat berada di samping gang Kober, tak jauh dari beberapa kampus yang ada di kota belimbing ini.

Konsep desain kafe yang terdiri dari 2 lantai ini dibuat dengan tema masa kini. Pada bagian depan, terdapat sebuah lukisan aneka kucing warna-warni yang menggemaskan. Sofa panjang dengan motif garis-garis dan beberapa meja, diletakan pada sisi yang cukup artistik ini. Disebelahnya terdapat area barista yang cukup luas dengan pemasangan cermin besar disebrangnya, sehingga menimbulkan kesan luas pada ruang.

Tampaknya si pemilik kafe suka dengan The Beatles, hal ini dapat dilihat dari beberapa ornamen ruang yang menampilkan gambar band yang sempat hits dengan lagu She Loves You dan Can't Buy Me Love. Naik ke lantai atas, tampak ruang dibagi dua, yaitu smoking dan no smoking area. Untuk area smoking, panorama jalan Margonda jadi pemandangan yang dapat dinikmati sambil nyeruput kopi.

Menu pertama yang saya coba adalah Scramble with Saussage and Pom Pom (Rp.35.000,-). Sajian ini berupa telur orak arik yang diberi sosis goreng dan pompom kentang diatasnya. Porsinya sedikit, tapi rasanya lumayan. Scramble diberi bumbu salt n pepper, pompom kentangnya garing dan sosis yang berbumbu saus barbekyunya enak.

Roast Chicken Toast (Rp.38.000,-) disajikan artistik diatas nampan, terdiri dari tiga lembar roti tawar yang diberi isian ayam dan lelehan keju diatasnya. Rasanya yummy dan gurih dengan tekstur roti yang super renyah. Scramble, mayones dan saus sambal jadi pendamping dari menu ini. Cukup kece badai.

Banana Fried (Rp.18.000,-) hidangan penutup ini tampil lain dari yang lain. Disini pisang goreng disajikan begitu mewah berbentuk lingkaran dengan warna kecokelatan. Siraman susu kental manis dan parutan keju cheddar, makin mempercantik tampilannya. Selain tampil memukau, rasanya pun gak kalah kece. Wajib coba.

Ovomaltine Shake (Rp.35.000,-) merupakan segelas minuman rasa ovomaltine yang disajikan dingin, bercita rasa cokelat. Enak sih, tapi ga spesial. Hot Cafe Laté (Rp.30.000,-) disajikan cantik berhiaskan latte art motif angsa. Rasa paduan espresso dan susunya seindah hiasan latte art diatasnya...

Foto lainnya:

Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Makanan di Kopium Artisan Coffee
Foto Makanan di Kopium Artisan Coffee
Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Makanan di Kopium Artisan Coffee
Foto Makanan di Kopium Artisan Coffee
Foto Makanan di Kopium Artisan Coffee
Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Makanan di Kopium Artisan Coffee
Foto Makanan di Kopium Artisan Coffee
Foto Makanan di Kopium Artisan Coffee
Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Makanan di Kopium Artisan Coffee
Foto Makanan di Kopium Artisan Coffee
Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Makanan di Kopium Artisan Coffee
Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Makanan di Kopium Artisan Coffee
Foto Makanan di Kopium Artisan Coffee
Foto Makanan di Kopium Artisan Coffee
Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Makanan di Kopium Artisan Coffee
Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Interior di Kopium Artisan Coffee
Foto Makanan di Kopium Artisan Coffee

Menu yang dipesan: Banana Fried, roast chicken toast, Café Laté, Ovomaltine Shake, Scramble with Saussage and Pompom

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Kopium Artisan Coffee

(Kafe)

Jl. Margonda Raya No. 498D, Beji, Depok


Rata-rata: 3.6
Rasa:3.8
Suasana:4.0
Harga:3.3
Pelayanan:3.3
Kebersihan:3.7

Reviewer:

Foto Profil yudistira ishak abrar

Alfa 2023

2869 Review

4604 Makasih