Review Pelanggan untuk Signora Pasta

Hidden Gem in Cirendeu~

oleh maysfood journal.blogspot.com Maygreen, 24 Maret 2019 (hampir 6 tahun yang lalu)

4.0
Foto Makanan di Signora Pasta

lasagna pesto

Foto Interior di Signora Pasta

Autentisitas yang terjaga dan selalu membuat saya tertarik makan di sini. Tipe pizza nya khas Italia dengan roti yang cenderung tipis dan sedikit garing tapi legit waktu digigit. Sausnya tidak terlalu memiliki rasa yang menonjol tapi tetap lezat. Pilihan keju mozarellanya juga enak serta tidak pelit. 

Spaghetti Bolognaise nya disajikan dengan parmesan cheese tapi tidak terlalu banyak daging. Tingkat kematangan pastanya sangat oke, tapi saya sendiri ingin lebih banyak daging sapi pada menu ini. ^^; 

Saya pribadi lebih suka spaghetti dengan pesto sauce, tapi untuk kali ini saya cobain versi lasagna dan ngga nyesel.

Kombinasi pasta, saus pesto, dan keju nya pas banget. 

Foto lainnya:

Foto Makanan di Signora Pasta
Foto Makanan di Signora Pasta

Menu yang dipesan: Lasagna Pesto, pizza fungi, Spaghetti Bolognaise

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Signora Pasta

(Italia)

Plaza Cirendeu
Jl. Cirendeu Raya No. 20, Ciputat Timur, Tangerang Selatan


Rata-rata: 4.3
Rasa:4.8
Suasana:4.1
Harga:4.4
Pelayanan:4.1
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil maysfood journal.blogspot.com Maygreen

Alfa 2019

368 Review

175 Makasih