Review Pelanggan untuk Warkop Mas Bro

Warkop Ojek Online

oleh Gregorius Bayu | ig: exploresto, 03 Maret 2022 (2 tahun yang lalu)

3.6
Foto Makanan di Warkop Mas Bro
Foto Makanan di Warkop Mas Bro

     Perintah untuk menunggu teman yang mau turun di Stasiun Tanjung Barat membawaku menunggu di sini. Tempat ini ada di seberang stasiun Tanjung Barat, dekat jembatan penyeberangan. Tempatnya gede, tidak kotor, banyak dekorasi dan poster-poster komunitas gojek sekitaran Tanjung Barat.
      Aku pesan Good Day dingin dan Indomie Goreng. Untuk gelas dan mangkok penyajiannya menurutku bagus, sih sebenarnya. Tidak seperti gelas dan mangkok biasa. Lebih terasa "classy" gitu.
       Rasa good daynya enak. Es dan airnya tidak kebanyakan dan bercampur baik dengan bumbu sachetnya. Indomienya juga enak sih sebenarnya  Mienya nggak terlalu keras atau terlalu lembek, airnya juga ngga kebanyakan. Sayurnya juga sama sekali nggak pahit. Enak 
       Overall, nuansa ojek online terasa banget di warkop ini, namun dengan rasa yang enak dan harga yang tidak terlalu mahal (total aku hanya menghabiskan 13k) menurutku warga umum juga bisa banget mendatangi tempat ini, untuk nunggu kerabat di Tanjung Barat, misalnya, atau untuk menunggu hujan reda, atau ya karena pengen nge-warkop aja, hehe.. Selamat mencoba! 

Foto lainnya:

Foto Makanan di Warkop Mas Bro
Foto Interior di Warkop Mas Bro
Foto Interior di Warkop Mas Bro
Foto Eksterior di Warkop Mas Bro

Menu yang dipesan: Indomie Goreng, Good Day Dingin

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Warkop Mas Bro

(Indonesia)

Jl. Lenteng Agung Raya No. 32, Jagakarsa, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.6
Rasa:4.0
Suasana:3.0
Harga:4.0
Pelayanan:4.0
Kebersihan:3.0

Reviewer:

Foto Profil Gregorius Bayu | ig: exploresto

Alfa 2023

2777 Review

818 Makasih