Review Pelanggan untuk Bale Soto

Love Indonesian Food :D

oleh Steven Ngadiman, 20 April 2016 (8 tahun yang lalu)

3.6
Foto Makanan di Bale Soto
Foto Makanan di Bale Soto

pulang kantor bersama keluarga ke sini untuk mencoba makanan traditional ala indonesia hahahaha, tempat ini adalah salah satu makanan ala indonesia yang terletak di dalam mall dengan suasana interior modern tetapi tetap mengambil citra dan estetika traditional indonesianya, contohnya dari furniture, lampu dan costume pelayannnya :D.

Beberapa makanan yang saya pesan adalah :

1.Nasi Goreng tek - tek

Nasi goreng satu ini seperti nasi goreng tek - tek pada umumnya seperti kita makan di pinggiran, yang membedakan adalah rasa khas sambalnya lebih pedas dan biasanya, untuk display sangat seperti kita makan di rumah bentuk piringnya.

2.Gado - Gado

Texture dan bentuk gado - gadonya  biasa banget sih, dan piringnya juga sama seperti model rumahan hahaha, salah satu rasa yang membuat saya tertarik hanya bumbu kacang dari gado - gadonya berasa dan enak sekali, terdapat sesuatu yang berbeda dalam bumbu kacangnya dari pada bumbu kacang pada gado - gado di pinggiran.


3.Soto Wagyu

Menurut saya hanya satu menu ini yang membuat saya tertarik pada saat yang membuka menunya, soto dengan kuah bening yang di lengkapi dengan bihun so un yang lembut dan khasnya adalah daging wagyu yang bertexture empuk dan rasa yang lembut dan enak ini yang menjuara hahaha, di tambah dengan sepiring nasi putih dan sambal khas sotonya membuat saya menambah 2x pada saat makan soto ini.

4.Empek - empek

Dari rasa empek - empek kapal selamnya bertexture gurih dengan rasa yang lembut hanya saja kuah hitamnya kurang nendang rasa dari khas kuahnya tapi untuk yang lainnya sudah okay.
Untuk harga tergolong sedikit mahal karena bentuk display yang biasa saja dan beberapa menu yang saya pesan hanya beberapa yang menarik. overall it's not so bad masi tergolong okay kok hahaha

Foto lainnya:

Foto Makanan di Bale Soto
Foto Makanan di Bale Soto

Menu yang dipesan: Nasi Goreng Tek Tek, Gado - Gado, Soto wagyu, Empek Empek

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Bale Soto

(Indonesia)

Mall Alam Sutera, Lantai 2
Jl. Jalur Sutera Barat, Alam Sutera, Serpong, Tangerang Selatan


Rata-rata: 3.6
Rasa:3.3
Suasana:3.7
Harga:3.5
Pelayanan:3.8
Kebersihan:3.7

Reviewer:

Foto Profil Steven Ngadiman

96 Review

46 Makasih