Review Pelanggan untuk Gormeteria

Breathtaking Interior Design & Unique Foods

oleh Rinni Kania, 31 Desember 2016 (hampir 8 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih

4.0
Foto Makanan di Gormeteria

Patata Brava (IDR 71,500 - Nett)

Foto Interior di Gormeteria

Restoran ini baru dibuka pada tanggal 5 Desember 2016 yang lalu. Jadi ketika saya mengunjungi tempat ini, belum sampai satu bulan restoran ini dibuka. Tapi pengunjungnya sudah cukup banyak, padahal bukan jam makan siang.
Sebenarnya tidak aneh jika restoran ini segera menarik perhatian warga Bandung. Restoran ini memiliki design interior yang sangat mewah, mengingatkan kita pada classic restaurants di Inggris pada tahun 1920-an. Salah satu hal yang membuat design interior semakin mewah adalah design langit-langit berwarna hijau tua (or I prefer to relate this with slytherin green, luxurious but cold), bar design dan lantai marmer hitam putih. Pada ruangan VIP, juga terdapat chandellier besar di atas meja yang terbuat dari marmer, beautiful and luxurious.
Sang pemilik restoran ini juga sepertinya ingin meng-combine kesan mewah dan natural, karena terdapat bagian dinding yang dilukis dengan tanaman-tanaman hijau sehingga kita akan merasa seperti ada di hutan. Pada intinya, interior design dari restoran ini akan membuat kita betah berlama-lama hangout disini, not to mention that it is very instagrammable.
Makanan yang disajikan di restoran ini cukup unik dan jarang ditemukan di tempat lain, seperti Patata Brava dan Salted Egg Choco Lava. Patata Brava adalah spanish tapas yang disajikan dengan fresh veggies, eggs, covered by melted mozarella cheese + hash brown. Rasanya sangat enak dan cheesy. Tapi menu favorit saya adalah dessert Salted Egg Choco Lava. Jadi ini adalah choco lava biasa, namun fillingnya ditambah dengan salted egg. Rasanya enak, apalagi dinikmati ketika masih panas dan melted di mulut. Highly reccomend this menu when you come here.
Menu steak disini memang agak pricey. Sirloin dan Tenderloin steak berada pada kisaran harga di atas IDR 100ribu. Tapi jangan khawatir karena menu lokalnya cukup terjangkau dengan rasa yang tidak kalah enak. Salah satunya adalah Nasi Goreng Gormeteria dan Bistik. Nasi Goreng Gormeteria cukup spesial yang disajikan dengan telur dadar dan sate ayam, sedangkan bistik adalah semur daging yang disajikan dengan nasi putih dan fresh veggies.
Terkait kehalalan, untuk makanan confirmed halal, namun terdapat minuman beralkohol. That's why they not put halal marks in the restaurant.
Jadi tunggu apa lagi? Let's try this restaurant when you go to Bandung.
IG: gormeteria

IG Reviewer: rinnikania

Foto lainnya:

Foto Interior di Gormeteria
Foto Interior di Gormeteria
Foto Makanan di Gormeteria
Foto Menu di Gormeteria
Foto Makanan di Gormeteria
Foto Interior di Gormeteria
Foto Interior di Gormeteria
Foto Makanan di Gormeteria

Menu yang dipesan: Patatas Brava, Nasi Goreng Goremeteria, Bistik, Salted Egg Choco Lava, Mango Juice

Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Gormeteria

(Kafe)

Jl. Pasir Kaliki No. 176, Pasir Kaliki, Bandung


Rata-rata: 4.2
Rasa:4.2
Suasana:4.4
Harga:3.8
Pelayanan:4.1
Kebersihan:4.3

Reviewer:

Foto Profil Rinni Kania

38 Review

35 Makasih