Review Pelanggan untuk Okiro Bar
Mahal
oleh Rova , 11 Mei 2015 (9 tahun yang lalu)
Penasaran banget pengen masuk liat tempatnya yang super unik dan Jepang banget. Didominasi dengan warna2 cerah seperti kuning dan shocking pink. Gaul banget deh. Okibar ini adalah konsep dining baru dari Okierobox yang memang sudah terkenal okonomiyaki nya.
Kita bisa meracik sendiri topping yang di mau dan base nya. Ada pilihan Okonomiyaki, Negiyaki dan Monjayaki.
Saya mencoba Negiyaki (50k), katanya hampir mirip dengan Okonomiyaki tapi lebih banyak didominasi daun bawang. Saya pilih topping nya Smoked Beef (20k). Biasanya orang2 menambahkan lagi Soba, tapi saya takut kekenyangan.
Proses pembuatannya menurut saya cukup lama saat itu, ada sekitar 20 menit saya menunggu. Dan saat datang pun masih panas ga bisa langsung makan. Ga segede yang saya bayangkan sih. Cukup tipis. Rasanya hampir sama dengan Okonomiyaki yang biasa saya pesan di Okierobox hanya lebih banyak daun bawang aja. Enak sih, tapi dilihat dari harga dan porsinya menurut saya kemahalan. Mungkin di sini menjual suasana juga kali ya.
Minumnya saya pesan Root Beer, yang uniknya botol rootbeer nya. Ternyata sarsaparilla lokal punya lho. Rasanya enak juga. Ga kalah sama merk yang sudah terkenal.
Saat saya minta bill dan diproses pun agak lama pelayanannya.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Negiyaki
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000