
Review Pelanggan untuk Hotaka Ramen
Enak juga
oleh UrsAndNic , 25 Juni 2024 (8 bulan yang lalu)
1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Outlet Hotaka Ramen ini ada di Lot25. Saya order :
*Tori Paitan Ramen (49k) – tekstur ramennya bagus, kuah ramennya cukup creamy dan gurih. Irisan chicken charsiunya tebal dan lembut. Dilengkapi dengan telur, jamur kuping, rumput laut dan daun bawang. Sayangnya kuahnya kurang hangat, mungkin karena beneran baru buka ya, tapi ini enak dan recommended.
*Gyoza (30k) – 4 pcs dengan ukuran yang kecil, isiannya padat dan gurih, recommended.
Menurut staffnya menu yang recommended lainnya Mazesoba Ramen, kapan2 mau cobain.
Harga per orang: < Rp. 50.000
1 pembaca berterima kasih.