Review Pelanggan untuk N.O.B Cafe & Patisserie
Croissantnya enak2
oleh UrsAndNic , 24 November 2022 (sekitar 2 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Minggu yang lalu sempat mau mampir ke N.O.B tapi rame banget dan mejanya juga semua full. Hari ini rencananya kepingin ngopi2 sebentar sebelum balik kantor, ternyata sama juga rame banget. Daripada penasaran lebih lama, saya take away saja kebetulan juga antriannya nga banyak. Saya beli : Ham and Cheese Croissant (38k++), Keju Jadoel Croissant (33k++), Matcha Kouign Amann (48k++), Blueberry Cruffin (28k++). Ham & Cheese croissant – bentuk croissantnya besar dan rapi, bagian toppingnya ada cheese slice dan ham, enak banget. Croissantnya flaky, crisp dan terasa buttery juga. Keju jadoel croissantnya juga enak fillingnya cream cheese dan toppingnya keju parut. Matcha Kouign Amann, teksturnya crunchy dan bentuknya perfect deh. Filling cream matchanya enak, tidak terlalu pahit tapi autentik, dikasih garnish white chocolate. Enak. Blueberry cruffin - Cruffinnya fluffy dan crunchy, buttery juga. Blueberry creamnya enak, tidak terlalu asam dan ga terlalu creamy juga. Suka banget sama semua pastries yang saya beli kali ini. Recommended. Pasti akan balik untuk beli varian lainnya dan next time mau cobain minumannya.
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: