
Review Pelanggan untuk Celestial Coffee
Celestial coffee di Summagung
oleh UrsAndNic , 29 Maret 2023 (sekitar 2 tahun yang lalu)
Outlet kedua Celestial ini lokasinya ada di Jl. Summagung 2 dekat lapangan tenis. Tempatnya mungil, di dalam bisa untuk max. 7 pax. Kalau berdua sih nyaman2 aja. Di area outdoor ada 2 meja payung, nyaman juga untuk nongki sore2. Saya order :
*Hot cappuccino (38k) - kopinya terasa cukup bold dengan taste yang dominan asam dengan after taste yang cukup sweet. Not bad sih tapi bukan tipe kopi yang saya suka. Saya tambahin brown sugar agar bisa lebih enak saya nikmati.
*Oreo Frappe (35k) - nga terlalu kental dan kemanisan untuk saya.
*Chicken platter (38k) - chicken sausage, chicken wings, chicken roll & fries. Chicken sausage dan chicken wingsnya B aja, chicken rollnya kurang fresh, friesnya agak berminyak. Secara keseluruhan sih biasa saja.
Mungkin next time mampir lagi untuk cobain menu lain dan es kopi langitnya.
Harga per orang: < Rp. 50.000