Foto Profil Lucy

Lucy

3 Review | 0 Makasih
Level 0
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 4.4  
    Donat Bahagia [ Fatmawati, Kafe ]

    Mencari bahagia di donat bahagia ⋆。‧˚ʚɞ˚‧。⋆

    Akhirnya donat 70 varian rasa yang viral di Bandung, hadir di Cipete, Jakarta Selatan. Pas nyampe di cafenya, suasana cukup ramai, ada bagian indoor dan outdoor. Sistem pemesanan di sini tuh scan menu dulu trus langsung payment (bisa cash, debit dan qris). Aku pesen beberapa menu disini;

    -Gula Kayu Manis, Gula Palm & Grablue
    Enak, topping gula nya super duper banyak! Grablue ada filling bluberry yang jadi JUARA!!

    -Dancow attack
    Meskipun ini salah satu menu best seller, tapi menurut aku sih biasa aja (menurutku agak overrated) bubuk dancownya super banyak itu malah bikin eneg

    -Yoghurt Fruity Sereal, Strawberry Cheesecake & Thai Pistacio
    Kalau donut series ini sih tipikal pake cheese cream yang menambah kesan lembut di lidah

    -Palm Creamy Latte
    Ini minuman yang standar aja sih

    Saran aku, kalau yang gak terlalu suka manis, sebaiknya hindari pesan dancow attack, tapi bisa coba grablue karna rasanya yang unik dan manisnya pas; atau bisa juga pesan dalam kemasan jar.

    Kelebihan:
    -Harga donat (Ala carte) affordable dengan range 9.5k - 19k
    -Teksur donat yang lembut, manisnya pas, tampilan menarik
    -Ada banyak colokan listrik
    -Terletak di area hitz jakarta
    -Ada menu package dan frozen donat juga

    Kekurangan:
    -Parkiran kendaraan sempit
    -Antrian untuk payment dan scan menu digabung, jadi kadang agak bingung dan sempit
    -Area indoor nya kerasa sempit-kecil
    -Minumannya agak pricey

    Menu yang dipesan: Gula Kayu Manis, Grablue, dancow attack, Yoghurt Fruity Sereal, Strawberry Cheesecake, Thai Pistacio, Gula palm, Palm Creamy Latte, Air mineral

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    Ambrogio Patisserie [ Banda, Kafe ]

    Varian pastry enak dan lengkap, ada disini!

    Kebetulan lagi main ke Bandung dan pengen jajan patiseri, eh ketemu salah satu Cafe-Eatery yang cukup terkenal. Setiap sudut cafenya yang aesthetic dan instagramable ini bikin ga sabar buat di upload di instagram. Beberapa spot juga terdapat tanaman hias dan kolam ikan kecil yang menambah kesan fresh bikin kita betah berlama-lama di cafe ini.

    Pelayanan pun cukup ramah dan cekatan.
    Terdapat parkiran mobil dan motor yang cukup luas di halaman depan cafe tersebut. Kalau penuh, tenang karena ada tukang parkir yang bakal bantu arahin kendaraan kalian

     Makanan dan minuman yang ada di cafe ini sangat beragam, mulai dari main course hingga dessert, sangat lengkap! Harganya pun cukup affordable.

    Saya pesan beberapa makanan dan dessert, dan overall semuanya enak dan mengenyangkan.

    Menu yang dipesan: Pumpkin Soup, hamburg steak, Salmon With Garlic Bechamel, chicken cordon bleu, Berry Breeze, Creamy Mango, Carbonara Pasta, Croissant

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Chingu Korean Fan Cafe [ Dago Bawah, Korea ]

    Kpopers Wajib Kesini!

    Sebagai pecinta kpop, Chingu cafe jadi salah satu wishlist cafe yang pengen banget dikunjungi kalau ke Bandung. Dari luar tampak seperti cafe pada umumnya tapi pas masuk ke dalem, cafe tersebut dipenuhi dengan poster kpop, musik kpop, bahkan replika stasiun seperti di korea. Terdapat area indoor dan outdoor yang instagramable buat foto bareng temen-temen.

    Menu yang disajikanpun bervariatif. Aku pesan beberapa menu, Beef Bulgogi Rice, Jjajangmyeon, Corndog Chocomaltine, Pajeon dan Oksusucha.

    Beef Bulgogi Rice terasa sedikit pedas, gurih dan cukup mengenyangkan. Untuk jjajangmyeonnya sendiri memiliki citarasa manis. Aku suka banget sama Corndog Chocomaltinenya karna diisi dengan mozarella yang melting di mulut. Kalau masih laper dan pengen menu sharing, pajeon bisa jadikan pilihan yang pas. Pertamakali nyobain Oksusucha, teh dengan rasa jagung yang enak dan cocok di lidah.

    Selain interior yang menarik, cafe ini memiliki toilet yang aesthetic, terdapat area musholla, dan parkir yang cukup luas.

    Menu yang dipesan: Bulgogi Beef Rice, Corndog Chocomaltine, Pajeon, Oksusucha, Jjajangmyeon

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!