Awalnya kesini terlihat designnya bagus (ga sempat foto) dan menunya kayaknya enak. Tetapi greeternya tidak menjelaskan menu yang ada tetapi malah ngobrol sendiri. Waktu saya masuk, pelayannya enggak enak gitu mukanya waktu saya menanyakan "mas, yang ada colokan untuk ngecas dimana ya?" dan waktu saya ngomong gitu ada pelayan lain yang bilang "hah! nyarinya colokan." Dari situ saya biasa aja. Emangnya ada yang salah seorang customer masuk ke sebuah restaurant dan hanya menanyakan colokan untuk ngecas?
Saya order nasi goreng seafood ala thailand gitu yang nasi gorengnya enggak ada rasa dan tidak sesuai di menu bentuknya berantakan seperti difoto padahal di dalam menunya bentuknya enggak begini. Untuk sebuah nasi goreng seperti ini dengan harga 55rb TERLALU MAHAL apa lagi klo enggak enak gini. Nasi gorang yang terbilang plain ini enggak akan buat saya mau balik lagi ke restoran ini. So, pengalaman jangan liat tempat makan hanya dari interiornya saja.
Wohhooww!!! I will review some of my favorite place at Summarecon Mall Serpong.
Breakfast murah dan enak kapan lagi nih? Sunny Side Up dengan menu dan konsep baru ini awalnya bikin gimana gitu. Dengar kata Sunny Side Up pasti yang ada dipikiran kita menu yang menyajikan serba telur mata sapi. But, when i ask teryata bener aja 80% makanan yang mereka sajikan menggunakan bahan dasar telur. Sebelum berubah konsep sih pernah dateng juga, soalnya dulu suka banget sama sandwichnya. Tapi klo dulu itu lebih ke menu yang western, klo sekarang mereka lebih menyajikan nasi yang dibalut dengan telur = OMURICE. Tapi jangan kawatir, saya baru aja nyobai menu breakfast ala Sunny Side Up yang menghilangkan kangen akan menu yang dulu.
Menu breakfast sekarang hanya 12rb loh. MURAH dan ENAK!!! Menu breakfast seperti Omelette, Scramble Egg, Half Boiled Egg, Fried Egg, dan Egg Benedict with Beef Bacon. Menu breakfast ini termasuk dengan kopi dan teh hangat. Termasuk juga tax loh!!!
Berhubung menu yang disajikan harganya hanya 12rb jadi saya kasi harga terendah disini untuk 4pcs menu breakfast. Selamat Mencoba!
Enigma menjadi salah satu restaurant baru yang terletak di Gading Serpong. Suasana yang diberikan cukup nyaman, begitu juga pelayanannya. Karena bagi saya kenyamanan sebuah restaurant dan pelayanan yang baik mempengaruhi kualitas dari restaurant tersebut. Waktu pertama kali kesana, terlihat seperti restaurant mahal yang sangat berkonsep. Tetapi, begitu mencobanya well i love that place. Pelayanannya ramah dan cepat tanggap, suasananya enak buat nongkrong bareng.
Kemarin, nyobain B.T.K (Better Than Kiss), Ice Cream Liquid yang lagi populer saat ini. Dessert baru ini, bisa kamu temui di Enigma dan pembuatan dessert ini dilakukan secara langsung didepan pengunjung yang memesannya. Weap Cream Strawberry yang disajikan didalam cairan liquid ini bisa meninmbulkan asap yang akan keluar dari mulut ataupun hidung kalian, saat dimakan. Tidak hanya weap creamnya saja, melainkan ice cream yang disajikan pun langung dibuat didepan konsumen dan menggunakan cairan nitrogen.
Well, tidak hanya dessert saja mereka juga menyajikan berbagai macam minuman yang segar dan sehat, serta makanan berat seperti indonesian food dan Western food. Dan buat kamu yang suka ke Bar, Enigma memiliki Bar dan juga memiliki tempat bermain billiard.