








-
4.6Onesimo Steak & Gelato [ Karawaci, Barat,Es Krim ]
PENAMPILAN BARU ...
Onesimo punya "wajah baru" sekarang!!! Design tempat dine-in nya lebih adem, ber AC dan nyaman karena sebagian bersofa. Terkesan lebih "private". Pelayanannya cepat dan ramah.
.
Pesan:
✅️ Premium Tenderloin Steak Cordon Bleu (Rp 118)
Teksturnya empuk dan tasty! Pilih tingkat kematangan "Medium Rare". Dapat mixed vegetables dan kentang goreng serta topping ham dan keju. Rasanya enak apalagi pakai saus mushroom yang bisa direquest extra.
.
✅️ Tenderloin Signature Steak (Rp 98K)
Ini juga tidak kalah mantapnya. Juicy dan potongan dagingnya pun tebal.
.
✅️ Carbonara Smoked Beef (Rp 48K)
Bisa pilih varian Spaghetti, Fettucine atau Makaroni. Saya pilih Fettucine, teksturnya well-cooked dan creamy. Potongan smoked beef nya pun lumayan banyak dengan taburan keju. Yummy!Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.2A&W [ Karawaci, Barat ]
DEKAT ...
Happy banget outlet A&W buka di dekat Cluster rumah. Tempatnya sangat luas terdiri dua lantai. Ada playground dibagian atas. Suasananya nyaman dan bersih. Pelayanannya oke dan cepat. Tersedia drive-thru juga jadi praktis kalau mau take away. Cukup ramai di jam-jam makan malam.
.
Pesan:
✅️ Ayam Goreng Crispy (Rp 23K)
Suka dengan bumbu ayam goreng "fast food" di A&W ini. Dagingnya empuk dan bumbunya meresap sampai ke dagingnya. Kulitnya renyah dan gurih.
.
✅️ Curly Fries (Rp 29K)
Cukup pricey harganya berbanding dengan porsinya tetapi puas dengan rasanya karena ini tipe kentang goreng berbumbu. Warnanya kecoklatan dan garing pas digigit. Nunggu sekitar 5 menit untuk disiapkan.Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.4Luuca [ Karawaci, Es Krim ]
SEMPURNA!
Cobain "Glamora Strawberry" di harga Rp 36K. Rasa ice cream Strawberry nya enak banget! Manisnya pas dan tidak bikin eneg sama sekali. Campuran buah segar dan nata de coco buat makin sempurna di mulut.
.
Pelayanannya cepat dan ramah cuman sayang tidak ada tempat untuk dine-in.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.2Charlie's Mac [ Karawaci, Snack ]
MUNGKIN LIDAH SAYA "BERBEDA"
Cobain "BBQ Burger" dengan harga Rp 27K. Penyajian tepat 6 menit seperti yang diinfokan sebelumnya oleh kasir.
.
Campuran makaroni kering dan makaroni basah dengan saus BBQ dan keju yang manis serta bubuk cabe buat lidah jadi aneh. Jujurly, kurang suka after tastenya. Topping potongan beef patty nya tidak terlalu banyak tetapi empuk cuman kurang pas rasanya. Ada sensasi kriuk pas dikunyah.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Tous Les Jours [ Karawaci, Toko Roti dan Kue ]
EMANG BOLEH SELEMBUT ITU?
Salah satu bakery favorite di Supermal Karawaci. Selain bisa take away, bisa dine-in juga. Tempatnya luas dan nyaman. Pelayanannya cepat dan ramah.
.
Cobain "Milk Bun" Original yang lagi viral dan produk baru dari TLJ ini. Harga satu pax Rp 58K. Dengan isian 4 potong roti yang lembut dengan cream susu khas TLJ yang manisnya pas di mulut dan tidak bikin eneg sama sekali. Paling enak dimakan dingin-dingin! Bagian atas ada taburan susu putih. Makyus!! Untuk dimakan keesokannya juga masih oke lembutnya.Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Warung Mamimo [ Karawaci, Indonesia ]
MAKIN MANTAP!!!
Posisinya sangat strategis sebelahan dengan tempat parkir mobil di Permata Culinary. Pelayanannya cepat dan ramah. Tempatnya cukup luas, tidak ber AC tetapi lumayan adem udaranya. Lebih baik datang sebelum jam makan malam karena ramai sekali dan kadang antri.
.
Pesan:
✅️ Ayam Goreng Pejantan (Rp 27K)
Menu yang wajib dipesan! Tekstur ayamnya empuk dan bumbu kuningnya meresap dengan sempurna sampai ke dagingnya. Apalagi ditambah serundeng lengkuasnya melimpah dan makin nikmat dimakan bersamaan dengan Nasi Uduk yang hangat. Bisa request goreng kering juga sesuai selera.
.
✅️ Nila Goreng (Rp 35K)
Salah satu menu baru selain Lele Goreng. Rasanya oke, asin gurihnya berasa dan tidak berasa amis. Cuman lebih suka dengan ayam gorengnya.
.
✅️ Usus Goreng (Rp 5K)
Renyah! Sate usus dilepas tusukannya dan digoreng super garing. Tidak terlalu berminyak dan enak dimakan dengan sambal terasinya yang super pedas itu.
.
✅️ Tahu Tempe Goreng (Rp 4K)
Biasanya request minta dipotongin kotak-kotak kecil biar gampang dimakannya tinggal hap hap hap. Teksturnya bagus dan tahunya lembut.
.
✅️ Nasi Uduk (Rp 10K)
Wangi!! Suka banget dengan nasi uduknya apalagi ditaburi bawang gorengnya. Mantap!
.
✅️ Sayur Asem (Rp 10K)
Juara dengan rasa sayur asemnya! Kuahnya enak banget. Kaya rasanya. Sayurannya cukup banyak dan bisa refill kuahnya. Warna kuahnya merah orens.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.6Burger Bangor [ Karawaci, Barat ]
BURGER MURAH MERIAH!!!
Buka 24 jam setiap hari! Bisa dine-in cuman sayang tempat duduk bagian dalamnya panas karena dapurnya terbuka dan menyatu dengan tempat makannya. Pelayanannya cepat dan ramah.
.
Pesan "Juragan Cheese (Rp 23K)" dan "Jelata Cheese (Rp 16K)". Isian keduanya kurang lebih sama, yang beda hanya ukuran beef pattynya: 75 gram dengan 50 gram. Tekstur bun nya lembut, sayurannya segar dan lelehan kejunya pun asin gurih. Recommended buat dicoba!Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Artirasa [ Gading Serpong, Kafe ]
CHEESE TART!!!!
Akhirnya kesampaian cobain "Cheese Tart" lagi viral. Datang pas weekday sore dan untungnya tidak terlalu banyak antrian. Pelayanannya lumayan cepat cuman sulit untuk dine-in karena tempatnya sangat kecil dan penuh. Parkir aja susah.
.
Suka banget dengan tekstur cheese tart ini. Lembut cream cheesenya dan tidak buat eneg sama sekali. Paling enak dimakan dingin-dingin. Harga Rp 55K per slice. Kulit pienya pun renyah dan gurih. Pencinta keju wajib cobain ini!!!Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.6Warung Sop Ayam Pak No Solo [ Karawaci, Indonesia ]
SOP AYAM LANGGANAN
Suka dengan kuah kaldu ayamnya. Hangat dan gurih. Harga kisaran Rp 19K sampai Rp 31K. Sudah berikut nasi putih. Semua bagian ayam dijual dan selalu pilih bagian dada atau paha, kulit dan telor muda. Empuk! Pelayanannya cepat. Parkiran luas tetapi tempat tidak ber AC.
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.2Shereen Cakes & Bread [ Gading Serpong, Toko Roti dan Kue ]
MASIH FAVORITE!
Kalau ke Shereen, selalu tidak pernah absen untuk beli Soes Coklat ini. Harga Rp 7K/pcs. Rasanya enak, manisnya pas dan tekstur pastry nya pun lembut. Paling enak kalau dimakan dalam keadaan dingin. Bagian atasnya dilapisi coklat cair dan potongan keju. Mesti datang pagian, karena selalu habis. Wajib diborong!
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.