Foto Profil Selfi Tan

Selfi Tan

2785 Review | 1892 Makasih
Alfa 2023 Level 21
Ramen Dimsum BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 4.0  
    Monsora Dessert House [ Blok M, Toko Kue,Kafe ]

    Punya Sonia Basil

    Mampir ke dessert housenya Sonia Basil yang belum lama buka. Indoornya ga terlalu besar, tapi cozy dan di tiap meja ada stop kontak. Wifi juga tersedia. Kalau mau duduk di outdoor juga bisa, bisa di area depan atau di belakang.

    Mereka ada cake, pie, tiramisu, bun dan aku paling tertarik dengan monsora dipnya.
    Minuman ada kopi dan non kopi.

    Monsora dip ini ada croissant, hot chocolate dan whipped cream. Croissantnya flaky, dimakan begitu aja udah enak. Untuk whipped creamnya nanti dicampur ke hot chocolatenya, biar lebih creamy. Pas aku coba dip, enak deh, cokelatnya ga kemanisan dan ga eneg sama sekali sampai habis. Overall worth to try.

    Minumannya aku coba yang citrus tea, ini jasmine tea dengan jeruk dan potongan lemon. Enak, segar dan ga kemanisan.

    Untuk pembayaran di sini cash dan bank transfer. Mas dan mbaknya di sini juga baik dan ramah. Jadi penasaran sama tiramisunya, kalau ada lewat lagi mau cobain.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Maison Weiner [ Senen, Toko Roti dan Kue ]

    Legend

    Akhirnya mampir ke bakery shop yang udah legend ini. Maison Weiner Cake Shop merupakan toko bakery tertua di Jakarta yang sudah berdiri sejak 1936.

    Sebenarnya dulu udah sering lewat kalau diajterin, tapi yah ga bisa mampir - mampir kalau lagi dianterin 😂 Karena lagi dekat akhirnya mampir.

    Mereka rotinya lebih ke Eropa punya dan di sini terkenal dengan sourdoughnya. Kalau kalian mau makan di tempat juga ada.

    Minumannya sendiri, minuman botol yang rasa - rasanya sudah agak jarang ditemui. Happy banget ketemu teh botol di botol kaca, jadinya langsung ambil deh.

    Aku juga cobain chocolate croissant, minta dipanasin dulu. Croissantnya sendiri flaky dengan isian cokelat. Oke juga kok. Kalau lihat di banner tiap Sabtu ada diskon 20%.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Fish Village [ Pluit, China ]

    Enak

    Tempatnya ini cukup besar, lokasinya juga gampang dijangkau, ga jauh dari Pluit Village dan Tarki.

    Aku ke sini pas jam maksi, parkirannya penuh 😂
    Menunya sih banyak lho, sampai bolak balik milihnya.

    Akhirnya aku pesan yang ikan goreng pakai kuah tomyum dan egg noodle. Pas datang mangkoknya gede, kelihatannya kayak dikit, tapi banyak juga lho. Kuah tomyumnya enak, ikannya udah langsung dicampur, enak sih masih garing, ada kulit ikan gorengnya juga. Kayaknya sih bisa minta dipisah kalau mau tetap garing. Mienya juga pas kenyalnya.

    Minumnya barley juice, suka banget, barleynya empuk terus ga kemanisan juga. Gelasnya juga lumayan gede. Kalau ga salah ada lemonnya, jadi asam segar.

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Oshu-san [ Kelapa Gading, Jepang ]

    Tempatnya lucu

    Mampir ke offline store mereka, tapi buat take away aja yah. Lokasinya di seberang Kohicha.

    Ini aku cobain varian baru mereka, ada 2 macam. Aku coba yang katsu kurri, isinya ada chicken katsu, Oshusan special curry mayo dan onion. Oke juga kok ini, lumayan bold currynya. Yang satu ada keju, aku kurang suka keju jadinya ga cobain.

    Kalau kalian first timer aku saranin cobain mentai bomb sama chicken nanban. Mereka juga ada sando, tapi aku belum pernah coba kalau sando.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    Solaria [ Daan Mogot ]

    Cakep tempatnya

    Aslinya mau makan di tempat lain pakai kupon perkul, tapi ternyata masih tutup, padahal searea ini semuanya udah pada buka.

    Karena udah lapar jadi melipir ke Solaria. Tempatnya cakep lho dan terbilang besar dan ada 2 lantai. Pas masuk juga ada outdoor area.

    Lagi bm ifumie jadi pesan deh, minumnya es teh tawar. Ifumienya cukup besar porsinya dan toppingnya cukup banyak, dari segi rasa lumayan, tapi nothing special. Kalau di sini favoritku lebih ke nasi goreng terinya.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Jurnal Risa Coffee [ Senen, Kafe ]

    Buka di Jakarta

    Jurnal Risa Coffee asal Bandung, sekarang udah buka cabang di Jakarta, menempati bangunan ikonik di bilangan Senen yang dahulu pernah ditempati oleh Pizza Hut, dekat dengan Atrium Mall dan Lumire Hotel. Bisa dijangkau dengan transjakarta dan turun di Halte Atrium atau Halte Senen.

    Tempatnya ini ada 2 lantai, tapi pas aku datang lantai 2nya lagi dipakai buat event jadinyanya ga lihat. Ambiencenya aku, cakep dan klasik apalagi di bagian tangga. Ada area outdoornya juga, ada atapnya, tapi enakan duduk pas sore.

    Menunya ada makanan dan minuman, tapi belum komplit. Pas aku datang belum bisa pesan makanan dan pilihan minumannya juga masih terbatas. Akhirnya pas lihat menu, pilih mischapple, isinya ada nanas, jus lemon, persik, kulit jeruk. Segar banget ini, suka, cuma punyaku ga ada potongan buah jeruk, soalnya lihat orang lain punya tuh ada.

    Stop kontak dan wifi tersedia. Mereka juga ada jual merchandise berupa kaos, tumbler dan beberapa pilihan lainnya.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Kopi Se-Indonesia [ Kalideres, Kafe ]

    Cobain es krimnya

    Pas lagi ke Citra 8, ternyata ada Kopi Se-Indonesia, akhirnya mampir. Mereka ada seating area dekat danau, selain itu ada outdoor pas di depan pintu masuk dan semi outdoor di lantai 2, selebihnya indoor area.

    Tadinya mau pesan kopi, eh lihat ada es krim yang merupakan new item, jadinya order deh 😂

    Kalau dulu ingatnya kayaknya belum ada makanan berat deh, kemarin lihat ada menu nasi, pasta dan beberapa pilihan light bites juga, tertarik sama nasi ayam sambal matah, tapi udah makan di tempat sebelumnya dengan menu yang sama 😂

    Es krimnya ini rasa kopi, ada beberapa pilihan topping, pas aku datang baru ada regal dan madu, aku pilih yang regal. Kopinya ini cukup bold, ga kemanisan, overall aku suka sama eskrimnya.

    Tempatnya juga pewe, ada wifi dan stop kontak. Untuk pembayaran di sini cashless yah.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Golden Black Coffee [ Kelapa Gading, Minuman ]

    Take away aja

    Ga sengaja lewatin, jadi lokasinya di Harley Davidson, di area luar dekat pintu masuk. Di sini hanha untul take away saja dan pembayarannya cashless.

    Tadinya mau pesan berry brew, tapi lagi kosong, jadi pesan yang roasted almond coffee. Mereka ada 3 pilihan level, aku pilih level 2 yang lebih balance. Enak juga pas aku coba, kopinya juga masih lumayan bold.

    Selain minuman mereka juga ada pastry dan cookies. Bisa dipesan melalui ojol apps.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Animo Bakery [ Gandaria, Toko Roti dan Kue ]

    Oke juga tempatnya

    Sudah lama ga main ke area Gandaria, terus lihat ada si Animo Bakery ini, letaknya persis di seberang Warteg Agung.

    Ada beberapa table jika ingin makan di tempat. Pilihannya sendiri banyak, bisa jadi opsi buat sarapan atau mau ngopi juga ada.

    Aku order es cokelat dan request jangan terlalu manis, buatku pasnya. Cokelatnya cukup bold juga.

    Aku juga cobain green tea brownies, green teanya berasa, cuma agak manis buatku, mungkin dibuat seperti itu biar bisa dinikmati semua orang. Soalnya aku kan sukanya yang bold. Teksturnya super soft, pas udah di mulut kayak "meleleh" gitu, makan 1 potong ini aja udah kenyang karena potongannya cukup besar.

    Aku suka si ambiencenya, tapi tempatnya lebih cocok buat nongki daripada buat kerja. Sudah tersedia di ojol juga karena lihat beberapa abang ojol wara wiri di sini.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Titik Temu Coffee [ SCBD, Kafe ]

    Buka di SCBD

    Cabang terbaru Titik Temu Coffee di SCBD, di seberangnya Equity Tower. Kalau dilihat sepertinya belum 100% jadi karena masih ada area yang ditutupi oleh terpal.

    Seating areanya cukup banyak, ada indoor dan outdoor. Tapi, agak kurang WFC friendly, karena belum ada wifi dan stop kontak hanya ada di area outdoor depan. Untuk ambiencenya cozy kalau buat nongki sama teman.

    Aku pesan strawberry latte, tapi agak kurang cocok di aku karena agak pahit dan asam. Biasanya pesan black lemonade dan selalu oke, mungkin kudu stick to my usual order yah.

    Terus pesan dessert yang Satsumaimo mont blanc, aku kira tampilannya akan seperti mont blanc pada umumnya, tapi ini kayak descontructed dessert. Isinya sendiri ada ubi cilembu, chocolate financier, whipped caramel ganache, chocolate ice cream. Ubinya enak, kalau chocolate financier agak sedikit kemanisan. Untuk chocolate ice creamnya oke karena dia agak dark. Kalau buat whipped caramel ganache ga terlalu berasa.

    Untuk pembayaran di sana cashless, bisa pakai card atau qris.

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!