Foto Profil Mayla

Mayla

3 Review | 7 Makasih
Level 1
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 3.8  
    Samiya [ Trunojoyo, Kafe ]

    Tempatnya 💯

    Baru tau ada resto ini dari temen, dan kemaren nyoba. Dari luar keliatannya lucu karena eksterior kaca-kaca. Pas masuk tapi ternyata ngga terlalu luas. Tapi design interiornya juara rapih dan estetik. Dibagi sekat sekat supaya seperti private tapi tidak terbatas ruangan. Tempat duduknya pun nyaman.

    Aku pesan chicken popcorn, harganya 56rb rupiah blm net. Platingnya bagus dan porsinya lumayan banyak, tp menurutku sedikit overpriced. Rasanya enak tapi bukan yang enak banget.

    Temenku beli creme brullee (maaf kalo salah nulis 😬) platingnya juga sangat menarik tapi menurutku kurang manis.

    Overall resto ini sangat menjual tampilan baik dari tempat maupun plating makanannya.

    Menu yang dipesan: Chicken Popcorn, Creme Brulee

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Gijon Steakhouse [ Trunojoyo, Barat ]

    New Concept of Steak Resto in Town

    Sebelum kesini ngiranya seperti resto steak biasa, tapi makin penasaran karena story instagram orang yang makan kesini.

    Ternyata, untuk daging steak dia ngga menjual yang pada umumnya, seperti seporsi sirloin, tenderloin, dsb.
    Khusus untuk meat, dia menawarkan mentahan berbagai jenis mulai dari fillet mignon, wagyu, black angus, striploin, dan masih banyak lagi. Harganya pun bervariasi tergantung yang kita pilih, kisaran 199k-890k.

    Daging yang kita pilih akan disajikan bersama dengan pilihan side dish, yang kita juga bisa pilih jenis sauce, carbo, dan vegetables.
    Pilihanku jatuh kepada mushroom sauce, french fries, dan creamy spinach.

    Aku mencoba daging striploin (sebenernya namanya masih ada panjang tapi lupa 😬).
    Pelayannya menawarkan mau dimasak di dapur atau di meja, tentu saja aku pilih di meja karena experience itulah yang dicari orang-orang.

    Sembari menunggu, pelayan menawarkan mau pakai garam jenis apa. Terdapat 6 jenis dan kita bisa pilih 1 ataupun mencoba semuanya.

    Selain itu, aku memesan appetizer seperti escargot, asparagus soup. Minumnya Japanese Citrus Lemonade dan lychee tea. Serta dessert Choco Fondant atau Choco Lava Cake.

    Chef yang datang ke meja hanya bisa memasak sampai tingkat kematangan medium, jadi kalau kita ingin matengin lagi bisa grill sendiri.

    Ini pertama kalinya aku nyoba steak medium, dan rasanya enak. Sangat lembut, lemaknya ngga bikin enek. Kita bisa berkreasi rasa dengan mencoba berbagai jenis garam dan pake sauce yang kita pilih lagi.

    Sebenernya aku ngga terlalu ngerti perdagingan jadi ngga bisa bilang itu worth it atau engga, tapi lumayan for the first try.

    Bikin mau balik lagi untuk nyoba menu-menu lainnya.
    Hope I could be back soon!

    Menu yang dipesan: Escargot, Asparagus Soup, Striploin

    Harga per orang: > Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    3 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    Old Ben's [ Dago Bawah, Kafe ]

    In Love with Their Crullers

    Balik balik lagi kesini beberapa kali cuma buat nyoba rasa rasa crullersnya. Favoritku yang honey seasalt. Lalu yang chocolate dan matcha. Masih ada 3 rasa lagi yg blm kucoba.

    Asli recommended banget enak banget crullersnya jujur lebih suka ini daripada minuman dan makanan lainnya. Harganya juga very affordable walaupun kadang ga cukup cuma satu.

    Tempatnya pun enak, indoor dan outdoor sama sama have a nice ambience. Walaupun di pinggir jalan tapi ga bikin terlalu terganggu sama kendaraan yang lewat lewat. Design interiornya pun rapih dan lucu, baristanya anak-anak muda yang ramah.

    Worth to try!

    Menu yang dipesan: Matcha Crullers & Peach Tea, Chocolate Crullers, Honey Seasalt Crullers

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.