Foto Profil Amalia

Amalia

15 Review | 1 Makasih
Level 1
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 4.0  
    Soto Kudus Graha [ Jatiasih, Indonesia ]

    Makan Siang Yang Murah Dan Enak

    Sudah lama tidak ke sini sejak lulus kuliah.
    Rasa sotonya masih seenak yang ku ingat.
    Selain soto, ada menu lain yang bisa dipesan, seperti soto daging, ayam penyet, ayam goreng, dan ayam bakar. Lalu kita juga bisa menambah lauk. Ada tempe, tahu, sate telur puyuh, dan sate ati ampela.
    Harganya pun cukup murah. Namun meskipun murah, rasanya benar-benar memuaskan perut. Highly recommended untuk yang ingin mencari makan siang yang enak dan murah. 

    Menu yang dipesan: Nasi putih dan Soto Kudus, teh botol sosro

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 5.0  
    McDonald's [ Bekasi Selatan ]

    Beli K-Meals, bonus merch NewJeans super lucu! ^-^

    Cabang yang satu ini selalu menjadi pilihan pertama setiap kali datang ke Bekasi Cyber Park. Pelayannya tidak pernah mengecewakan. Suasananya juga enak untuk dijadikan tempat bersantai setelah nonton film. 

    Menu yang kupesan biasanya Paket Hemat Double CheeseBurger atau PaNas 2 With Fries/Rice, tapi kemarin aku mencoba menu lain, yaitu PaNas Spesial. Selain ingin coba scrambled egg-nya, aku juga penasaran dengan merchandise NewJeans minggu ini.


    Merchandise kolaborasi dengan NewJeans minggu ini sama seperti minggu pertama, yaitu postcard dengan gambar yang lucu dan tulisan yang menarik. 

    Untuk mendapatkan merchandise ini, kita bisa memilih salah satu menu K-Meals. Ada PaNas Spesial Large, PaNas Wings Large, McNuggets, Spicy McNuggets, dan McSpicy Chicken Burger.


    Sebagai tambahan, merchandise NewJeans ini akan tersedia sampai akhir bulan Agustus 2023 (^-^) 

    Menu yang dipesan: Panas Spesial, K-Meals with NewJeans Postcard

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 5.0  
    McDonald's [ Jatiasih ]

    Berburu K-Meals di McDonald's

    Kalau pergi ke McDonald’s cabang manapun, pilihan pertamanya pasti Double CheeseBurger atau PaNas 2 With Fries. Tapi bulan ini, untuk pertama kalinya, aku mencoba menu lain yang ternyata tidak kalah enaknya. Alasan utamanya adalah, karena ada merchandise kolaborasi dengan NewJeans! (>0<) 

    Merchandise ini bisa didapatkan dengan memesan menu K-Meals. Ada PaNas Spesial Large, PaNas Wings Large, McNuggets, Spicy McNuggets, dan McSpicy Chicken Burger. Dengan memesan salah satu menu ini, kita bisa mendapatkan bonus postcard atau sticker. 

    Menu K-Meals pertama yang ku pesan adalah McSpicy. Karena aku memesan di tanggal 18, bonus yang ku dapatkan adalah postcard lucu bertuliskan, “It’ll Make You Dance”. Kalimatnya sesuai dengan rasa makanannya. Sangat pedas sampai rasanya ingin menari-nari! ( 0~0 )

    Awalnya aku memesan menu ini karena penasaran dan ingin membandingkannya dengan McChicken. Aku sama sekali tidak menyangka rasanya akan sepedas ini (>.<) Pedasnya benar-benar membakar lidah! >.<) 

    Lalu menu K-Meals berikutnya yang ku coba adalah Korean Soy Garlic Wings. Karena aku memesan ini di tanggal 25, aku mendapat bonus sticker. Stickernya lucu, cocok untuk dijadikan hiasan di planner atau notes. 

    Saat mencicipi Wings-nya, aku kira rasanya akan manis. Ternyata ada pedasnya juga. Sepertinya semua menu yang dijadikan K-Meals adalah menu yang memiliki rasa dominan pedas. Berhubung perutku tidak kuat dengan makanan pedas, sepertinya aku tidak akan mencoba semua menunya. 

    Menu yang dipesan: Mcspicy, Korean Soy Garlic Wings

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.8  
    Bakso Balungan [ Jatiasih, Indonesia ]

    Es Dawet Terbaik (^-^)

    Berhubung masih ngidam es dawet, akhirnya aku ke sini lagi untuk makan siang. Kali ini aku beruntung. Es dawetnya tersedia! \(^o^)/
    Aku selalu suka es dawet di sini. Rasanya manis dan cendolnya sangat kenyal. Benar-benar cocok diminum saat cuaca panas. (>.<) 

    Selain es dawet, aku juga pesan mie ayam pangsit dan bakso halus. Biasanya aku kurang suka mie ayam yang terlalu manis, tapi di sini rasa mie-nya bikin ketagihan. Baksonya juga sangat enak. Aku suka dengan teksturnya. Benar-benar halus, sesuai dengan namanya. (^^) 

    Menu yang dipesan: Es Dawet, Bakso halus, mie ayam pangsit

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  
    Bakso Balungan [ Jatiasih, Indonesia ]

    Minuman Dingin Tapi Rasanya Hangat

    Hari ini aku datang lagi ke sini setelah kontrol dari RS. Aku sedang ingin minum es dawet hari ini, tapi sayangnya es dawetnya tidak ada. Akhirnya aku memesan es coklat.
    Saat disajikan, aku kira es coklatnya akan dingin. Tapi ternyata gelasnya terasa panas. Saat diminum, bagian bawahnya terasa lebih hangat dibandingkan permukaannya. Tampaknya minuman ini dibuat dengan menggunakan air panas, lalu diberi es batu. Seharusnya untuk menu es seperti ini, akan lebih baik jika memakai air dingin. 

    Menu yang dipesan: Es Coklat, mie ayam pangsit

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 5.0  
    McDonald's [ Jatiasih ]

    Cabang McDonald's Terfavorit

    Karena jaraknya lebih dekat, cabang ini selalu jadi pilihan pertamaku jika sedang ingin makan siang, baik dine-in maupun delivery. Untuk dine-in, pemesanannya langsung melalui kiosk. Saat memesan, akan ada pilihan pembayaran di counter atau langsung di kiosk. Kita juga bisa memilih mau mengambil sendiri atau diantar.

    Menu yang ku pesan di sini biasanya Paket Hemat Double Cheese Burger atau PaNas 2 With Fries. Tapi kalau di sini, lebih sering pesan burger, dari pada fried chicken. Rasa dagingnya yang gurih serta kejunya yang meleleh selalu bikin ketagihan.

    Tidak hanya itu, McFlurry-nya juga bikin ingin nambah lagi >.<) Eskrimnya lembut, milky, dan manis. Biasanya aku pesan rasa oreo, tapi kali ini aku coba rasa choco. Rasanya sama enaknya dengan yang oreo. (^^)  

    Menu yang dipesan: Double cheeseburger, Fried Chicken, mcflurry choco, Ice Lemon Tea, french fries

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    KFC [ Jatiasih ]

    Mereka Bilang Tempat Ini Suram. Benarkah Demikian?

    Dulu sebelum pandemi, ada beberapa cabang KFC yang biasa ku datangi di kala malas memikirkan menu makan siang. Cabang-cabang tersebut memiliki suasana yang cukup mirip. Nyaman dan tenang. Tapi kemudian karena pandemi, aku berhenti mengunjungi cabang-cabang favoritku tersebut. Sejak itu, aku beralih ke aplikasi online. Di sana, aku menemukan cabang Jatiasih ini yang paling dekat dengan rumah. 

    Selama pandemi berlangsung, aku belum pernah mencoba dine-in di cabang Jatiasih. Lalu suatu hari, kakakku bercerita bahwa suaminya merasa cabang yang satu ini terasa lebih suram. Aku pun menjadi penasaran. Benarkah sesuram itu? 

    Karena penasaran, akhirnya aku memutuskan untuk datang langsung ke sana. Saat masuk, suasananya memang sedikit berbeda dari cabang yang lain. Aku pikir itu karena tirai jendelanya setengah tertutup. Kemudian aku berjalan ke counter, dan memesan Super Besar 2 serta Koolz Chocolate. Aku kira pembayarannya bisa non-tunai, tapi ternyata jika ingin memakai non-tunai, harus menggunakan kiosk. Bagian counter hanya menerima tunai. Berhubung aku suka gagal kalau bayar sendiri di kiosk, akhirnya aku pilih pembayaran tunai. 

    Saat menunggu pesananku dibuat, aku melihat beberapa pengunjung lain yang baru datang. Setelah pesanan selesai, aku berjalan menuju meja yang kosong sambil memerhatikan para pengunjung tersebut. Ketika pesanan mereka sudah dibuat, mereka berjalan menuju lantai 2. Barulah saat itu aku paham kenapa terasa suram. Itu karena banyak pengunjung yang memilih duduk di lantai 2. Lantai 1 terasa suram karena sepi. Ku kira suasana suram itu karena ada hal mistis. Ternyata dugaanku salah. Ada-ada saja. 

    Setelah menyadari hal itu, aku jadi bisa fokus menikmati makanan. Di KFC ini, Fried Chicken-nya tidak pernah tidak enak. Kulitnya renyah ditambah bumbu rempah yang meresap ke dalam dagingnya selalu membuatku ketagihan hingga rasanya memesan satu saja tidak cukup.

    Selain Fried Chicken, aku juga mencoba menu Koolz Chocolate. Aku jarang memesan dessert di KFC, tapi kali ini aku penasaran apakah es krimnya akan seenak fried chicken-nya. Ternyata memang enak. Es krimnya terasa lembut saat meleleh di lidah. Rasa coklatnya juga enak. Manis, tapi tidak terlalu dominan. Gara-gara ini, aku jadi penasaran ingin mencoba menu lainnya. (>.<) 

    Menu yang dipesan: Super Besar 2, koolz chocolate

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.8  
    A&W [ Bekasi Selatan ]

    Waffle & Ice Cream

    Sudah lama aku penasaran dengan waffle-nya A&W. Padahal aku sudah beberapa kali makan di sini, tapi aku belum pernah mencoba menu selain fried chicken dan french fries. Terkadang aku takut jika ternyata rasanya tidak cocok di lidah. Tapi akhirnya hari ini aku memberanikan diri untuk memesan waffle dengan topping strawberry ice cream. 
    Saat memasukkan potongan pertama ke dalam mulut, aku sama sekali tidak menyangka waffle-nya akan terasa sangat lembut. Ketika dimakan dengan eskrim, rasanya semakin enak. Aku sama sekali tidak menyangka perpaduan rasa strawberry ice cream yang manis dan tekstur waffle yang lembut sangat cocok di lidahku.
     Aku juga memesan kentang hari ini, dan untuk pertama kalinya aku mencoba memadukannya dengan eskrim. Di luar dugaan, aku justru menjadi ketagihan dengan sensasi dingin es krim dan renyahnya kentang yang beradu di dalam mulutku. Pantas saja ada orang yang suka mencocol kentang ke es krim. Ternyata memang sangat enak!

    Menu yang dipesan: Waffle Ice Cream, Paket kentang D

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.8  
    A&W [ Bekasi Selatan ]

    Fast Food Terfavorit No. 3

    Dari beberapa fast food yang ku coba, A&W merupakan salah satu dari Top 3 dalam daftarku. Hanya saja, cabang fast food yang satu ini tidak sebanyak dua fast food favoritku lainnya. Cabang terdekat hanya ada di Mall Metropolitan Bekasi dan Pondok Gede. Seandainya tidak ada pandemi, aku pasti akan ke sini setiap sebulan sekali. Sayangnya, karena pandemi, aku baru bisa datang ke sini setelah hampir 4 tahun berlalu. 
    Menu andalanku di sini adalah Aroma Chicken. Aku suka sekali dengan rasa bumbunya. Dagingnya pun juicy, tidak berminyak dan juga tidak kering. It’s a perfect fried chicken that right up to my alley. 
    Biasanya aku memesan menu ini dengan nasi, tapi kali ini aku ingin mencoba menu kentangnya, yaitu French Fries dan Curly Fries. Saat disajikan, aku cukup kaget melihat ukurannya. Mungkin karena aku terbiasa dengan ukuran yang besar, aku jadi terkejut mendapati kentang yang mungil itu. Untungnya rasanya enak dan potongannya juga tebal. 
    Untuk minumannya, aku memesan Root Beer. Karena aku juga memesan Chocolate Sundae, aku minta Root Beer-nya tidak diberi ice cream float. Tidak ditambah es krim pun, rasa Root Beer-nya sudah manis dan menyegarkan. Chocolate Sundae-nya pun sangat cocok untuk melengkapi makan siang yang sempurna.    

    Menu yang dipesan: Aroma chicken, french fries, Curly Fries, root beer, Chocolate sundae

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.6  
    BMK (Baso Mie Kopi) [ Bekasi Selatan, Indonesia ]

    Bernostalgia Bersama Menu Favorit

    Terakhir kali aku ke sini, namanya masih Bakso Malang Karapitan. Saat mencari restoran untuk berbuka puasa dengan teman lama, aku mendapati namanya ternyata sudah berubah. Aku sempat khawatir menunya juga akan berubah. Tapi rupanya kekhawatiranku tidak terjadi. Menu yang mereka sajikan masih sama seperti yang ku ingat. 

    Menu yang ku pesan di sini selalu sama: BMK Super Komplit dan Ice Cappuccino. Hari ini pun aku memesan BMK Super Komplit, tapi untuk minumannya, aku memesan Ice Chocolate. Aku juga memesan Pangsit Goreng untuk camilan. Rasa BMK Super Komplitnya masih sama enaknya dengan yang terakhir kali aku makan. Aku suka sekali tekstur bakso pada hidangan ini. Ketika dikunyah, baksonya terasa lembut. Pangsitnya juga sangat enak, terutama saat dicelupkan ke dalam kuah yang gurih.
    Ice Chocolate-nya juga enak dan manis. Aku sampai pesan dua kali karena ketagihan dengan rasanya. Sayangnya, aku sedikit kecewa dengan Pangsit Gorengnya. Teksturnya tidak serenyah pangsit di menu BMK Super Komplit. 

    Akan tetapi, meskipun ada satu menu yang mengecewakan, aku tetap menyukai hidangan yang mereka sajikan. Tidak hanya itu, semua staff yang bertugas di hari itu sangat ramah. Aku jadi ingin lagi datang ke sana dan mencoba menu lainnya.  

    Menu yang dipesan: Ice Chocolate, BMK Super Komplit, Pangsit Goreng

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!