



-
4.0Liberta Kitchen & Bar [ Tanah Abang, Italia ]
Early christmast lunch
Tempatnya luas, ada indoor dan outdoornya
ada private roomnya juga, pelayanannya cepat ramah dan tanggap
Bone Marrow Spinach Spaetzle 4/5
bone marrownya lembut, gak yang bikin lengket di langit mulut, gurih asinnya pas, spinachnya gendut gendut bercampur dengan bpne marrow jadi perpaduan yang pas
Smoked Salmon Squid Ink Tagliolini 5/5
Pastanya lembut, creamy, samonnya fresh dan ada tobikonya yang fresh juga, rasa dari pastnya gurih creamy ga bikin enek
Short Rib Pizza 5/5
Pizzanya full jamur, asin gurihnya pas, kejunya full banget, bisa dimakan sharing sama temen ataupun keluarga
Tiramissu 5/5
Tiramissunya lembut banget, manis ada hint pahit dari coffe yang coffenya pure coffe espresso asli jadi ga bikin enek karena kemanisan, ada juga buah strawberry dan blueberrynya yang menetralkanHarga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0The Neighbourhood [ Senopati, Barat ]
early xmas dinner
Tempatnya luas indoor,outdoor lantai 1-3 ada private room juga untuk acara, dan di paling atas ada bar nya yaitu glass house
ada live music juga seru banget, untuk pelayanannya oke juga ramah cepat dan tanggap
Easy Peachy 5/5
potongan buah jeruk yang dihancurkan dengan kesegaran soda, manis gula sangat segar diminum setelah makan snack atau makan berat
Jasmine Swirl 4,5/5
jasmine tea dengan kesegaran soda,manis gula dan syrup blueberry sensai segar manis asam blueberrynya perpaduan yang cocok
Curried Calamary 5/5
calamary yang crunchy di luar empuk di dalam, gurihnya pas asinnya pas dan ada cocolan mayonnaise untuk menambah cita rasa
Lemon Garlic Butter Chicken 5/5
ayamnya juicy, seasoningnya meresap asin gurih little bit spicy, mashed potatonya lembut banget manis dan ada oily butternya yang segar
Seafood aglio olio 4,5/5
aglio olionya tipe yang tipis, oily, udangnyacukup besar dan banyak, little bit spicy dan bwangnya juga terasa
Peanut Caramel Tart 5/5
tart yang crunchy, dan lembut, manis caramel becampur dengan kacang menjadi perpaduan baru dan tidak yang manis bikin enek, ada ice cream vanilla nya juga yang dapat dimakan dengan tartnyaHarga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Terra Eats [ Senopati ]
healthy food anak jaksel
Tempatnya cukup luas, ada indoor dan outdoor. Pelayananya cepat ramah dan tanggap
disini aku pesan :
spicy chicken caesar wrap 4/5
Wrap yang cukup besar bisa dijadikan sharing Bersama teman, isinya ayam suwir sedikit pedas dan banyak sayuran segarnya jadi sesai makannya protein dari wrap dan ayamnya lalu sayurannya menjadi epnambah cita rasa yang segar
byo hot bowl salmon 4,5/5
berisikan nasi shirataki yang rasanya cukup unik hamper seperti jelly, dan potongan salmon yang besar crunchy dan lembut, beserta sayuran yaitu brokoli dan jamur perpaduan yang pas, dari segi seasoningnya gurih asinnya pas, dan ada sambalnya tapi tidak pedas karena terbuat dari beberapa sayuran
dairy free blueberry cheese slice cake 5/5
cheese cake slice yang manisnya cukup banget, dan rasanya vegan ada crunchy nya juga, cheesecakenya lembut, manis gurih cheese juga berasa
gelato banana choco chip 4,5/5
gelato yang lembut, manis dari pisang asli dan tambahan choco chips untuk dikunyah tetapi chocochipsnya tidak begitu manis jadi ga bikin enek
Cafelatte 4/5
coffee nya light manisnya pas ada tambahan cookie coconut juga manis dan kelapanya terasaHarga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.0Langit Seduh Selatan [ Kemang, Kafe ]
Cafe aesthetic
Tempatnya luas ada indoor, outdoor, dan indoor smoking roomnya juga. bisa dipakai untuk acara apapun, tempatnya aestethic
Pelayanannya cukup cepat, dan ramah
Disini aku pesan
Sukucin bundle 4,5/5
bundling susu kurma frappe, dengan risol rasa dari susu kurma pure manis dari kurma langsung tanpa ada tambahan gula, manisnya pas dan segar dari freshmilknya perpaduan yang pas. lalu rasa dari risolnya yang isiannya tebal, mashed potato yang lembut dan berisi potongan sayur cocok banget dimakan sebagai snack sharing
Klepon 4/5
Kopi klepon yang rasa dari kopinya light, manisnya pas dan ada aroma pandan kleponnya
Tropical sky punch 4/5
kesegaran lemon dan soda, manis gula jadi perpaduan yang cocok untuk di minum di seiang hari
Sunset in the blue ocean 4/5
kesegaran lemon, soda dan syrup blueberry jadi eprpaduan yang coock untuk di minum di siang hari
Ice americano in passion 4/5
black coffee yang masih light tidak terlalu asam, dicampur dengan syrup markisa dan buahnya menjadi cukup segar, untuk yang suka minum kopi tapi butuh yang segar-segar, dan manis dari buah markisanya juga pas
Nasi goreng kecombrang 4/5
Nasinya gurih, kecombrangnya sangat terasa pedas gurih dan wanginya juga enak banget, perpaduan dengan sate lilit nya ikan ga amis, lembut dan gurih beserta telur dadar dan kerupuk cocok banget buat makan berat dengan ada variasinya juga
Sop buntut 4/5
kuahnya segar, gurih, potongan dagingnya banyak dan dagingnya lembut gak alot gampang di potong dan dikunyah, ada potongan kentang dan wortel juga cocok dimakan dengan nasi hangat
Mie sagu 3,5/5
Mie nya rasanya pedas manis, rasanya seperti bihun tapi agak kenyal jadi sensai baru dari makan mie,di dalamnya ada potongan sosis, dan sayurannya juga
Aim Geprek 3/5
ayamnya seperti ayam fillet yang ditepungin, rasanya gurih ada sayur buncisnya juga yang bumbunya meresap manis pedas sedikit dan fresh, ada sambal bawangnya juga pedasnya pas tapi agak oily dan kurang terasa bawangnyaHarga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Susu Mbok Darmi [ Kelapa Gading, Minuman ]
Susunya anak muda
Susu Mbok Darmi Regal 4,5/5
Susu segar fresh dengan rasa rasa pilihan, terutama regal cocok banget buat yg biasanya suka regal di cocol susu ini udah jadi satu dan jadi klop banget rasa susu segar dan manis regalnyaHarga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Bottlenose Shack [ Puri, Kafe ]
Resto Ala Pantai
Tempatnya cukup luas ada indoor dan outdoornya, cocok banget buat makan bareng keluarga dan temen rame rame, pelayanannya cepat ramah dan tanggap.
Disini aku pesan :
- Mixed Tacos 4/5
taconya lembut tapi crunchy, isiannya beda beda ada daging dan ayam, untuk dagingnya sendiri lembut dan tidak alot gurihnya pas sayurannya fresh, untuk daging ayamnya empuk crunchy di luar juicy di dalam sayurannya juga fresh isiannya banyak. cocok untuk dimakan sharing
- Eggslut Quesadillas 4/5
isiannya ada sayuran yang fresh dari daging slice beserta cocolan ala Mexico, untuk cocolannya sendiri ada 3 rasa, ada yang asam gurih asin dan sayuran
- Norway Salmon lemon rice 5/5
Nasi lembut, wangi lemon dan ada serutan lemon zestnya bikin segar dari wangi maupun rasanya, Salmonya potongannya besar, dimasak dengan kematangan yang pas, tidak amis, dan salmonnya juga lembut
- Creamy Salmon linguine 4/5
Pastanya creamy manis gurihnya pas, ada potongan salmonnya cukup banyak, dan ada topping jamurnyanya perpaduan yang pas
- Spicy salted egg Fetuccine 3,5/5
Pastanya versi kering dan full salted eggnya, kalua hangat jadi agak creamy salted eggnya tapi kalua ditinggal sebentar langsung mengering jadi harus dimakan cepat, untuk rasa full di salted eggnya gurih dan asin
- Oxtail soup ( grilled) 4/5
soupnya kuahnya segar, gurihnya pas, ada sayurannya juga, dagingnya manis dan empuk, tidak alot, mudah di gigit dan dimakan
- Steak and egg pesto 4,5/5
steaknya juicy, seasoningnya basic garam dan pepper tapi cukup banget tinggal ditambah ke cocolan saus sambal, dibawahnya juga ada telur setengah matangnya yang cocok dipadukan dengan dagingnya, tidak amis
- Passion Biscof Croffle 4,5/5
crofflenya garing diluar lembut di dalam, enak disantap Waktu masih panas, ada ice-cream juga dan biscuit biscoffnya, ada lumuran biscoffnya juga dan lemon supaya lebih segar, rasanya manis tapi yang tidak bikin enek
- Fresh Coconut 4/5
Ice Kelapa Fresh dengan buahnya cocok banget buat di minum di cuaca yang lagi panas ini, air kelapanya fresh langsung tidak ada campuran dan daging kelapanya juga super banyak
- Avocado Mocha Ice 4/5
Alpukat bercampur denganice diatasnya dan mocha coffeenya pas ga begitu pahit jadi manisnya, kopinya juga light ga terlalu strong cocok dipadukan
- Hazelnut choco lie 4/5
Hazelnutnya terasa, susunya juga fresh, rasa manisnya pas dan ga bikin enek
- lychee de coco 4/5
rasa segar dan manisnya cocok banget untuk cuaca yang lagi panas ini, manis syrup lychee beserta ada potongan buah lychee diatasnya, ada potongan nata de coco untuk menambahkan cita rasa dan ada sodanya juga yang bikin segar
- Passion lamacento 4/5
rasa segar dan manisnya cocok banget untuk cuaca yang lagi panas ini, manis madu beserta ada potongan buah lemon diatasnya dan ada sodanya juga yang bikin segarHarga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0RoundTwo [ Cilandak, Kafe ]
coffeeshopnya para bikers
Disini kalau pagi isinya orang-orang yang abis olahraga sepedahan,komunitas sepeda seru banget liatnya, terus juga halaman disini luas banyak pepohonan jadi adem kalo pagi walaupun cuaca sekarang lagi panas banget, asri banyak tanaman juga. Parkirannya luas banget
Disini aku pesan
Brooklyn 3,5/5
ini adalah pasta mushroom yang creamy dan banyak banget potong jamurnya, aku ga terlalu suka jamur tapi buat aku ini creamynya pas asin gurihnya juga pas. tapi buat yang suka banget sama jamur cobain ini deh
Peach tea 4/5
disini rasa manis asam teh dan potongan buah peachnya enak dan seger bangetHarga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0RoundTwo [ Cilandak, Kafe ]
hidden gem cofeeshop homey di cipete
Disini bener bener rumah yang dijadikan coffeeshop, halamannya luas banget di sini juga ada indoor dan outdoornya. coffeeshop ini buka dari pagi jadi banyak juga yang pada wfc disini,Pelayanannya ramah dan cepat juga.
Disini aku pesan
Buttah milk-chicin 4,5/5
ini butter milk chicken yang nasinya tuh creamy gurih asin dan ada ayam pok pok diatasnya, ayamnya juga lumayan banyak dan besar-besar ada sausnya juga untuk netralisirnya, rasa dari sausnya pedes asin gurih
Strawberry tea 4/5
rasa strawberry syrupnya lumayan kenceng tapi seger manis+rasa tehnya juga tetap berasaHarga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Rumu Private Room Grill [ Melawai, Jepang ]
Private room grill + karoke dan nonton netflix
Tempatnya ada beberapa private room ada yang untuk 8pax, 12-15pax dan max 32pax
di dalamnya bisa menonton netflix ataunya karoke jadi biar makan bareng tuh jadi seru dan ga bosenin sambil nunggu yang dimasak-masak juga
disini ada lift/tangga juga untuk naik ke atas dan di lt pertama ada beberapa tempat private room dari yang 8pax - 32pax, dan di lt 2 nya ada beberapa private room juga untuk yang 8-15pax
Pelayanann disini oke banget, ramah, cepat tanggap dan informatif
Disini aku pesan
- Deep fried gyoza mentai (85k) 4/5
gyozanya isiannya full, crispy di luar lembut di dalam rasanya asin gurihnya pas
- Soft Shell Crab Karaage (125k) 5/5
ini crab bener bener lembut banget bahkan cangkangnya bisa dimakan juga luarannya bentukan fried crispy gitu gurihnya pas
- Rumu Siganture Platter (Rib Eye Steak MB5+, Prime Short Ribs, Misuji MB9+, Gyutan) (1.350k) 5/5
semua dagingnya lembut banget,gampang digigit, beberapa ada yang udah ada rasanya ada yang plain cuma butter aja tapi yang butter pun udah gurih tinggal ditambah cocolan aja, dan cocolannya semua enak ada yang manis,pedas dan gurih
- Japanese Shabu-Shabu Konbu Broth Norwegian Salmon (385k) 5/5
ini kaldu gurih dan potongan salmonnya juga cukup besar-besar dan banyak, enak banget buat sharing makan bareng
- Adds on : Chicken Paste (55k) 4,5/5
Chicken pastenya homemade dan bener bener seru banget dibuat bulat-bulat kaya bakso gitu, ini gurihnya pas juga cocok banget buat shabu-shabu
dan Prawn Paste (75k)
Prawn pastenya juga home made lembut banget pas dimakan juga dagingnya full tapi lembut, gurihnya pas
Creamy Soy Broth 90k
ini kaldunya hampir kaya colagen tapi versi manis tapi ga yang manis banget masih ada feel manis sedikit sama gurihnya
- Rūmu’s Garlic Butter Fried Rice (55k) 4/5
untuk nasinya menurut aku agak kurang asin karena aku sendiri kurang asin tapi gurihnya cukup, lalu karena ini buuter harus dimakan pas masih panas kalau sudah agak dingin jadi seperti berminyak
- Purin (65k) 5/5
ini cocok banget jadi dessert setelah makan daging dagingan biar ga begitu enek, walaupun puddingnya ada lelehan crumble caramelnya manisnya tu pas ga yang bikin enek atau full karena udah makan daging, jiggling juga pas dimakan lembut banget
- Sizzling Brownies (80k) 4,5/5
aku suka banget coklat tapi kalau untuk dessert setelah makan daging ini bakalan full banget karena dia brownies kaya fudgy brownies gitu dalemnya lembut luarnya crunchy + ada saus coklatnya juga tapi kalo ini mending buat sharing biar ga full dan enek karena abis makan daging, kalau untuk sendiri better buat snacking juga enak
Sakura Lychee Fizz 5/5
ini diatasnya ada bunga sakuraanya yang asin sedikit tapi bisa dimakan, rasa minumannya manis dari lychee dan ada sedikit asam lemon dan segar dari sodanya cocok banget diminum seger seger abis makan daging dan shabu-shabuHarga per orang: > Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0OSH [ Tebet, Kafe ]
cafe cocok untuk wfc
Tempatnya luas ada outdoor dan indoor nya, pelayanannya ramah dan cepat
Sapi lada hitam 4,5/5
nasi hangat dengan potongan daging sapi yang lembut dan mudah dikunyah dengan cita rasa lada hitam yang manis gurih pedas perpaduam yang samgat pas
Kopi Osh 4/5
kopinya light creamy manisnya pas cocok banget buat yang ga terlalu suka kopi strongHarga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.