Tempat jualny lucu karena ada bunga sakura2an gt, bohongan biar ky di Jpang bgt kayany. Pertama kali coba terus nyobain yg cheese matcha latte. Greenteany ada rasa paitny sedikit tp kalau minumny bareng sm cheeseny jd ngga gt kerasa ko paitny. Enak lah lumayan. Tp mba yg jualny aga jutek gt sih
Menu yang dipesan: Cheese matcha latte
Tanggal kunjungan: 22 Agustus 2018 Harga per orang: < Rp. 50.000
Aku suka sih sama minuman ini, perpaduan yg unik aja soalnya cheese dicampur dengan green tea. Greentea nya masih agak kemanisan sih untuk aku, tapi si cheesenya ini enak, gurih gurih gimana gitu hahaha. Minum dicampur greentea nya tambah enak. Sayang cheese nya sedikit :(
Menu yang dipesan: Matcha Cheese Tea
Tanggal kunjungan: 11 Agustus 2018 Harga per orang: < Rp. 50.000
Kebetulan saya take away. Suasana di kenzu bagus buat selfi. Sebelumnya saya juga pernah beli minuman kaya gini ditempat lain. Rasa matcha pada minuman ini agak pahit dikit, meskipun sudah dicampur susu menurut saya masih ada rasa pahit soalnya matchanya pake bubuk matcha. Foam cheesenya enak sih cuman sayang antara minuman matcha sama cheesenya kurang menyatu karena foam cheesenya agak ketal. Cara minum minuman ini jangan pake sedotan tapi langsung minum agar minuman matcha dan foam kejunya bisa langsung dinikmati bersamaan. Sayangnya ketika saya minum foam cheesenya ga ikut keminum soal foamnya agak kental.
Menu yang dipesan: Matcha Cheese Tea
Tanggal kunjungan: 18 Januari 2018 Harga per orang: < Rp. 50.000
Minuman baru again, japanese cheese tea judulnya. Nyoba yang favoritnya katanya matcha cheese tea, hmm untuk rasa matcha nya sih rada mengecewakan yah :( karena matcha nya matcha manis yang bersusu gitu :( tapi untuk topping cheesenya enak 😍😍😍 kalo bisa beli topping cheesenya ajadeh
Menu yang dipesan: Matcha Cheese Tea
Tanggal kunjungan: 08 Januari 2018 Harga per orang: < Rp. 50.000
Tempat ini merupakan salah satu tenant minuman baru di Cihampelas Walk. Tempatnya tepat berada di sebelah Family Studio Karaoke. Tempatnya tergolong kecil, hanya terdapat beberapa bangku saja. Uniknya, tempatnya sangat tematik dengan nuansa Jepang yang sangat kuat. Saya sih sangat suka ornamen bunga sakura nya.
- Matcha Cheese Tea (20K)
Berbeda dengan minuman teh kebanyakan yang biasanya ditambahkan wipe cream di atas nya, di tempat ini ditambahkan Cheese Cream. Dibandingkan wipe cream biasa, cheese cream ini teksturnya lebih cair. Cheese creamnya juga memiliki cita rasa yang manis dan asin. Saya sih sangat suka cita rasa cream di tempat. Senada dengan creamnya, matcha juga enak. Matcha nya sangat kuat, tidak kemanisan, kental dan rasanya sangat cocok dengan wipe cream nya. Dengan harganya yang hanya 20K, minuman ini sangat worth untuk dicoba
Menu yang dipesan: Matcha Cream Cheese
Tanggal kunjungan: 02 Januari 2018 Harga per orang: < Rp. 50.000