Dammara  [ Kafe ]
3.6 3 review
Tidak Lagi Beroperasi
Galeri Foto »

Dammara

[ Kafe ]
3.6 3 review
Rasa
3.3
Suasana
3.3
Harga : rasa
4.0
Pelayanan
3.7
Kebersihan
3.7

Jl. Duren Tiga Raya No. 52, Mampang, Jakarta Selatan

Tidak Buka Lagi 085719728461

085719728461

Tidak Buka Lagi Senin - Jumat (10:00 - 22:00), Sabtu - Minggu (10:00 - 24:00)

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Dammara [ Mampang ]

  • Tutup
  • Tipe KulinerKafe
  • Jam Buka
    Tidak Buka Lagi
  • PembayaranTunai, Visa, Master, Debet

Fasilitas

Bekerja di sini? Klaim untuk perbarui info
  • Picture 1568783542
    https://assets-pergikuliner.com/Xe7ReTH2UBLxNhEDqJjFKouM5dQ=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/1595515/picture-1568783542.jpg 1x, https://assets-pergikuliner.com/8hEhwvyNgBpd05cW0It-cxHOIzU=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/1595515/picture-1568783542.jpg 2x
    385290
  • Picture 1568783542
    https://assets-pergikuliner.com/qv2zCp10kyAYKj2VF4_YApJO4qs=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/1595516/picture-1568783542.jpg 1x, https://assets-pergikuliner.com/qp0YQxQNEyJz7VBvytgPy1T_WBs=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/1595516/picture-1568783542.jpg 2x
    385290
  • Picture 1571730149
    https://assets-pergikuliner.com/9iH6nC65LZA7yR8gMCiur3gsIgc=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/1646241/picture-1571730149.jpg 1x, https://assets-pergikuliner.com/RxLUYPbBgujY-CKPVq0IuVC2CBg=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/1646241/picture-1571730149.jpg 2x
    385290
  • Picture 1571730150
    https://assets-pergikuliner.com/cLbURckkiVGDojDMqOSptkoS_UM=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/1646242/picture-1571730150.jpg 1x, https://assets-pergikuliner.com/KrgoqbZlKK2oBjXBCWvMxKTyF6I=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/1646242/picture-1571730150.jpg 2x
    385290
Makasih terbanyak

Review dari pengunjung untuk Dammara

Foto Profil Renodaneswara @caesarinodswr

Alfa 2022

819 Review

Level 16

Steak Ramen Chinese Food Seafood BBQ Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert

3.8  

Coffee Shop Yang Tenang

Dammara ini letaknya dekeeettt banget sama rumah gue. Gue kalau mau ke sini gak perlu naik apa2, cuma perlu jalan kaki selama 15 meni dan sampe dehh. Dammara ini kalau dari depan seperti toko cidera mata atau gallery. Dari depan, bagunan ini terlihat cukup artistic berkat dekorasi rel kereta di depannya.

Pas masuk ke dalem, dammaea ini tempatnya cukup bagus. Cafenya gak terlalu luas tetapi interiornya cukup bagus. Mereka memiliki interior ala modern artistic yang cukup terasa melalui pemilihan dekorasi dan furniture. Coffee shop ini memiliki fasilitas yang cukup lengkap seperti toilet, wifi, stop kontak, mushola, smoking area, dan area parkir luas.

Untuk menunya, karena ini adalah coffee shop, maka menu minumannya gak akan jauh2 dari kopi. Gue gak tau sih mereka pakai biji kopi apaan. Nahh untuk makanannya mereka ada beberapa makanan ringan, makanan utama, tetapi gak ada makanan penutup. Untuk makanan ringannya di sini ada tahu goreng, french fries, pisang goreng, dll. Untuk makanan utamanya di sini ada rice bowl, omelette, mie goreng, nasi goreng, bakso malang, lasagna, dll. Harga makanan di sini bisa gue bilang murah banget, yaitu berkisar antara 10ribu hingga 35ribu.

Chicken Black Paper (IDR 30k)

Menu ini terdiri dari seporsi nasi dengan tumis ayam lada hitam yang disajikan dengan potongan cabe. Dari segi rasa menu ini cukup enak, ayamnya sedikit terlalu matang, tetapi rasa black papernya cukup terasa nendang. Potongan cabenya bisa menambah sedikit rasa pedas yang enak. Overall untuk menu ini, GOOD!

Es Kopi Dammara (IDR 20k)

Menu ini hanya berupa segelas kopi dengan sampuran susu. Dari segi rasa menu minuman ini juga enak banget, seger, rasa kopinya lumayan kenceng tetapi gak kepahitan, dan rasa manisnya juga cukup pas. Dengan sedikit susu membuat kopi ini menjadi sedikit creamy. Overall untuk menu ini, GOOD!

Overall gue cukup puas dengan makanan di coffee shop ini. Makanan di coffee shop ini dari segi rasa dan kualitas makanan cukup bagus tetapi gak terlalu wah. Untuk suasananya buat gue cukup oke, tenang dan nyaman. Next time gue akan ke sini lagi untuk nyoba cappuccinonya.

Menu yang dipesan: Es Kopi Dammara (IDR 20k), Chicken Black Paper (IDR 30k)

Tanggal kunjungan: 22 Desember 2019
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.





Foto Profil yudistira ishak abrar

Alfa 2023

2869 Review

Level 24

Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea

3.4  

galeri seni tempat ngopi...

Dammara itu dari luar tampak seperti sebuah museum mini. Sebuah lintasa rel kereta api menjadi ornamen pada dinding depan bangunan bersama kusen-kusen jendela dan pintu kayu bergaya kolonial. Masuk ke dalam suasana jadi semakin bernilai seni tinggi dengan adanya hiasan berupa perkakas yang ditempel di dinding, lukisan-lukisan dan dua buah alu (alat penumbuk padi) yang bersandar pada pilar bangunan. Berasa seperti didalam sebuah galeri seni.
Dammara Cold Brew Milk (Rp.20.000,-) ini merupakan es kopi susu ala Dammara. Rasanya cukup lembut dengan sensasi kopi yang lumayan. Hanya memang masih kurang special menurut saya (kalo special mestinya sih pake telor) karena harganya sedikit diatas harga rata-rata minuman sejenis di tempat lain.
Flat Milk Vanila (Rp.23.000,-) secangkir susu putih hangat ini rasanya cukup manis, semanis senyummu yang selalu bisa membuatku bermimpi indah setiap malam kecuali malam Jumat. Ya pokoknya susu putih rasa vanilla hangat gitu deh, jadi enak kalo diseruput pelan pelan.
Thai Fried Banana (Rp.15.000,-) pisang uli yang dipotong-potong seperti koin lalu digoreng bersama lumuran tepung ini diberi parutan keju dan susu kental manis sebagai topping. Saya suka banget pisang goreng, pun dengan Thai Fried Banana ini. Manis alami dari si pisang, parutan keju dan susu kental manis, sukses meleleh dimulut...

Tanggal kunjungan: 15 September 2019
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.





Foto Profil Prido ZH

Alfa 2021

1202 Review

Level 19

Steak Ramen BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea

3.6  

pisang goreng is a winner!

Gue itu penasaran banget sama Dammara Coffee ini, karena setiap hari gue selalu ngelewatin café ini kalo berangkat kerja. Tapi kini gue udah ga penasaran lagi sama Dammara, karena akhirnya gue bisa mampir kesini.

Dammara coffee ini ada di Duren Tiga, Mampang. Dan kalo diliat dari luar tuh, interior sangat menarik. Udah kaya lagi dimana gituuu. Yaa cocok lah buat photo-photo sejenak didepannya. Tapi didalamnya ga kalah menark. Karena banyak banget benda-benda yang menggantung dan menempel pada dinding. Jadi kaya art gallery gitu.

Sambil santai, sambil memandangi seni, sambil menikmati secangkir Flat Milk Vanila, segelas Dammara Cold Brew Milk, dan sepiring Thai Fried Banana. Flat Milk Vanila ini ga ada espresso didalamnya, tapi ada susunya dan vanilla. Dan pastinya ini milky banget, dan ini rasanya ga seperti susu vanilla only. Rasa flat milk sama vanilla nya itu oke area pengecap rasa gue.

Dammara Cold Brew Milk, bisa dibilang ini es kopi susunya di Dammara. Perpaduan espresso, susu dan gulanya lumayan oke lah, creamy juga oke, tapi buat gue masih ada sesuatu yang kurang di Dammara Cold Brew Milk ini. Hmm.. kira-kira apa yaaa ?!

Dan Thai Fried Banana ini jadi juara diantara orderan gue yang lainnya. Yaaa maklum lah, gorengan! Dan ini pisang goreng pake susu dan keju, dan kaya ada rasa-rasa lain gitu. apa mungkin ini pisangnya dari Thailand ? ahh yang jelas ini langsung ludes tak tersisa.

©prido

Tanggal kunjungan: 15 September 2019
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.




Keyword untuk mencari restoran ini:

Laporkan bahwa restoran sudah tutup atau info tidak akurat

Tanggal kunjungan
27 Apr 2024
Apa yang dipesan?