Tempatnya kecil, terbagi area indoor dan outdoor. Interiornya simpel banget tapi keren. Di indoor hanya ada 1 meja panjang dengan beberapa kursi kayu kotak yang sama dengan kursi yang ada di Titik Temu. Meja di outdoor bentuknya sama dengan yang di dalam dan hanya dibatasi dengan kaca.Jadi dari luar ataupun dalam mejanya terlihat menyatu dan panjang banget. Saya cobain Iced Dari Latte (28.750) - Es kopi susu gula aren kekinian ini creamy, kopinya cukup bold dengan chocolatey taste yang dominan, manis dari gula arennya juga terasa pas, enak deh. Recommended.
Tanggal kunjungan: 09 September 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000
Dari Titik Temu merupakan sister companynya Titik Temu. Interiornya simple dan minimalis tapi sangat menarik, cuma ada 1 meja panjang di tengah yang dikelilingi oleh kursi-kursi kayu kotak, dibagi menjadi area indoor dan outdoor yang dibatasi oleh pintu kaca. Super niceee!
Gw mesen Iced Cappuccino (IDR 32,000) yang rasanya cukup bold, rada asem, dan creamy. Untuk harganya sedikit lebih murah daripada Titik Temu. Sayang sekali pas gw kesini Cup untuk minuman Icenya gak ada yang berlogo alias polos aja.
Tanggal kunjungan: 30 Mei 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000
Temu awalnya ada di Bali lalu buka cabang di Jakarta ada 2 di cipete dan di panglima polim. Disini tempatnya kecil, seating arenya cuma 1 meja memanjang saja, interiornya minimalis banget, simple tapi bagus. Exteriornya kece, ada kaca besar menyelimuti bagian depan bangunannya.Ā
Menunya disini sedikit, cuma ada beberapa pilihan makananya dan minuman. Harganya disini jauh lebih murah dibanding yang cipete. Aku beli 2 macam minuman yaitu : - ice dari latte 25k : coffeenya cukup bold dan strong. Enak juga ini macamĀ es kopi susu gula aren.Ā
- ice matcha : ini enak juga, manisnya pas, dan tidak bold matchanya, jadi tidak pahit.Ā
Tanggal kunjungan: 24 April 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000
Masih satu grup dengan Titik Temu. Tempatnya dulu ex Kopi Sana. Tempatnya kecil tapi konsepnya keren, seperti kereta api bawah tanah. Pas ke sini baru ada minuman saja. Ada sandwich tapi belum available.
Aku ke sini take away aja honey & lime. Enak dan segar. Kalau satu lagi punya temenku jadi ga cobain.
Di sini cashless yah untuk pembayarannya.
Tanggal kunjungan: 17 Maret 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000
Awal w dateng nyaman, ada beberapa pembeli di dalam kebanyakan draver online,,, saya pesan jm 11.55 hingga jm 13.05 blm jg dibuatkan,,, hingga ada draver ojol yg sudah nunggu lama di cancel yg sdh nunggu 1 jam 1/2,,, dan saya tanya bukan cuma 1 kali ini terjadi,,, tanks buat suasana siang iniBiĀ BOSSSS
Menu yang dipesan: ???
Tanggal kunjungan: 21 Oktober 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000