Review Pelanggan untuk Filosofi Kopi

pahit manis pada segelas kopi...

oleh yudistira ishak abrar, 08 Oktober 2022 (1 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.0
Foto Eksterior di Filosofi Kopi
Foto Interior di Filosofi Kopi

Kali sekian mampir ke Filosofi Kopi di Blok M, namun baru sekarang berkunjung saat siang hari. Ga nyangka suasana pun ramai, saya kira hanya malam kondisinya ramai tapi ternyata siang juga sudah banyak yang datang. Bentuk bangunan masih sama persis, belum ada perubahan apapun. Hanya mungkin beberapa ornamen ruang mengalami perubahan. Kopi bar masih menjadi nafas utama didalam ruangan persegi. Desain industrial membuatnya nampak longlasting meski tanpa ada perubahan bentuk apapun.

Tiwus (Rp.26.000,-) dan Carrot Cake (Rp.35.000,-) menjadi pesanan saya kali ini. Tiwus, primadona kopi mereka tersaji dingin sesuai dengan keinginan saya. Karakter rasanya dominan acidity dengan sensasi asam menyegarkan yang diikuti sedikit bitterness sebagai aftertaste. Carrot Cake hadir dengan tekstur lembut terselip sensasi kriuk dari kacang cingcang kasar. Rasanya begitu khas, manisnya pas dan sesuai dengan teman ngopi kali ini...

Foto lainnya:

Foto Interior di Filosofi Kopi
Foto Interior di Filosofi Kopi
Foto Makanan di Filosofi Kopi

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Filosofi Kopi

(Kafe)

Jl. Melawai VI No. 8, Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.7
Rasa:3.7
Suasana:3.7
Harga:3.6
Pelayanan:3.7
Kebersihan:3.6

Reviewer:

Foto Profil yudistira ishak abrar

Alfa 2023

2869 Review

4599 Makasih