I just randomly jump in to the store, karna bingung di urban forest mau kemana, and turns out all of the menu so good, especially the kitkat simpson and brioche toast, highly recommend
Menu yang dipesan: brioche toast, Kitkat Simpson
Tanggal kunjungan: 10 Agustus 2024 Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Jadi tempat persinggahan pertama waktu ke urban forest karena memang udah lama tau Little Talk Bistro buka disini. Tempatnya cukup luas, ada indoor dan outdoor. Pelayanan cepat tapi staffnya kurang ramah sama pengunjung, terutama saat saya foto suasana setelah minta izin sama salah satu staffnya.
Strawberry Matcha -50k Segar dan cocok diminum saat cuaca jakarta lagi gerah banget, perpadua matcha dan strawberry ternyata jadi milky sekaligus fruity.
Longblack -45k Wangi tapi agak watery.
Nacho Cheese Brisket -85k Bayangan saya cheese brisketnya disiram diatas nachosnya, ternyata di pisah. Cheese dengan potongan brisket keci kecil tersaji diatas pinggan berukuran sedang, mungkin biar suhu hangatnya terjaga lebih lama. Nachosnya lebar lebar dan renyah.
Tanggal kunjungan: 10 Februari 2024 Harga per orang: < Rp. 50.000
pas weekend rasanya rame banget, kayaknya sampe perlu booking table dulu. tapi vibenya enak, dekornya nyaman, makanan dan minuman enak. tapi fries saya td agak ada rasa gasnya kyk kompor yg dipake lg bocor juga jd friesnya ada rasa lainnya gitu, habis juga sih jadi ya ttp enak
Tanggal kunjungan: 18 Juni 2023 Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Pas banget lagi acara birthday anak teman di little talk bistro, lokasinya ada di dalam urban forest cipete. Waktu aku berkunjung, belum 100% jadi semua nih lahannya, jadi di sisi belakng masih ada pembangunan, jadi lumayan becek tanah pembangunan gtuu.
Di urban forest ini ada beberapa tenant, salah satunya yang dekat area bermain anak adalah little talk bistro ini. Ada area indoor, dan outdoor seating di sisi depan, samping dan belakang.
Menu di sini sangat beragam, mulai dari snack-main source- hingga berbagai macam minuamn ada loh. Masakan nusantara dan western jg tersedia disini, komplit pokoknya. Untuk harga masih okelah, standart bistro pd umumnya, dan menurut aku worth, harga dan makanan yang disajikan sesuai.
Beberapa menu yang aku cobain ; fried chicken enak bgt bumbu meresap dan ga kalah sma fast food2. Next, enoki gorengnya juara bgt, krispi dan ada bumbu serta cocolan mayo nya enak bgttt deh, nagih. Next nachos nya hmmm oke lah tp biasa aja. Lanjut, french firiesnya enak trufflenya berasa dan harum jg. Nah untuk minuman aku cobain 2 macam tea (lupa namanya) 22nya enak. Lalu minuman sunset seger nih, sama ice chocolatenya premium, manis panit nya berasa balance gt. Kalau makanan aku cobain pasta podomoro , pas datang kayak diki menunya eh pas dimakan ternyata porsinya cukup dan daging nya ga pelit loh, dapet banyak. Lalu untuk nasi wagyu brisket nya jg ueeenaaaak bgt, dagingnya bener banyak.
Overall sukaaa bgt santap makan malam di sini dan menikmati acara birthday ini.... good time...
Tanggal kunjungan: 16 Juni 2023 Harga per orang: > Rp. 200.000
Mampir ke Little talk bistro, walaupun weekday dan siang hari hampir full booked, saya pilih duduk di area semi outdoor nya, biarpun cuaca agak terik tetep ada sepoi angin dan rindang pepohonan disekitarnya, asik banget suasana nya! Untuk pelayanan nya sebetulnya gercep, hanya saja karena pengunjung yang ramai jadi agak susah kalau mau pesan dll.
Saya pesan Purple rain (58,000) sumpah ini syeger banget dengan warna ungu nya yang cantik, ada hint sour dan warna ungu dari bunga telang, cocok banget untuk dinikmati pas siang hari kaya gini.
Tanggal kunjungan: 21 November 2022 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Sore-sore ngopi di Little Talk Bistro yang suasananya nyaman dengan tema kekayuan, sofa yang empuk, dan pemandangan hijau yang menyegarkan. Mesen Hot Cappuccino (IDR 42,000), jujur kurang cocok buat gw karena asem dan after tastenya sepet. Mesen juga Half Fried Chicken Basket (IDR 85,000), Ayam Goreng yang dibumbui dengan housemade Brine and Herb blend lalu di deep fry, dan dilengkapi dengan Sweet and Spicy Sauce. Crunchy, tender, juicy, tasty!
Tanggal kunjungan: 08 November 2022 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
PELAYANAN BURUK!! SAYANG HARGA MAHAL TAPI PELAYANAN MUREH
Untuk makanan oke, harga masih sesuai sama rasa dan didukung ademnya urban forest.
Service-nya di awal oke, ya walaupun baru selesai makan belum beberapa menit piringnya langsung diangkatin sih. Lalu sekitar jam 21.15 karyawannya mulai pasang lagu “yang mengusir” dengan lirik sarkas, sampai pasang lagu metal serta rock dan dikencengin volumenya, sehingga mengganggu kami yang sedang meeting. Padahal resto tutup jam 22.00, resto lain di sekitarnya tidak ada yg seperti itu dan masih ada pelanggan yg duduk-duduk di masing-masing resto.
Kami di sana tidak hanya beli minum (kopi, teh, dll) cukup banyak yang dibeli termasuk banyak makanan. Dengan harga yang bisa dilihat sendiri pada menu tapi pelayanannya kampung, kalah sama warung tenda.
Lebih baik karyawannya bilang baik-baik ke kami, ini gaada angin gaada apa, tiba-tiba setel lagu, karyawan juga ketawa-ketawa di dalem resto, seakan tidak menghargai orang-orang sekitar. Cukup sekali aja sih ke sini, ga worth it! Better ke resto-resto tetangganya.
Tanggal kunjungan: 16 Maret 2024 Harga per orang: > Rp. 200.000