Food Court Pluit Sakti
Jl. Pluit Karang Indah Timur Blok O8 Timur No. 49, Muara Karang, Penjaringan, Jakarta Utara
( Alamat Lama:
WARGOK, Jl. Muara Karang Raya Blok D7 Utara No. 201 - 203, Muara Karang, Penjaringan, Jakarta Utara
)
Ini adalah salah satu Outlet martabak yang sering aku kunjungi di akhir pekan. Di tempat ini cukup komplit, kita bisa menikmati nasi goreng obama, mie abang adek dan tidak martabak bruno.
Seperti layaknya outlet martabak, disini tersedia berbagai macam rasa dari martabak manis dan telur. Yang uni disini ada martabak telur samyang yang benar-benar membangkitkan selera.
Rasa gurih telur dengan keju dipadu dengan pedasnya samyang sugguh lezat. Selain itu juga ada martabak tipker tipis yang diisi dengan keju cair yang tebal. Warna keju yang menggoda dan rasa yang creamy tentu mengisi lidah. Tempatnya memang outdoor sehingga agak panas, tapi disinilah sebuah konsep tempat makan sederhana yang merupakan ciri khas Indonesia
Menu yang dipesan: Martabak Espresso, Martabak Telur Cheese Samyang, Martabak Tipker Cheese
Tanggal kunjungan: 28 Desember 2016 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Stall spesialis martabak ini punya tempat yang tergabung dengan beberapa stall lainnya di sini, jadi customer bisa makan & nyobain beberapa menu sekaligus. Tempatnya sih semi kaki lima gt, jadi buka-nya hanya sore - malam hari saja di sini.
Martabak Bruno lagi ada keluarin beberapa menu baru yang kita cobain di sini ada Martabak Telor Cheese Chicken Samyang, Martabak Manis Espresso dan Martabak TipKer Mozarella.
* Martabak Telor Cheese Chicken Samyang
Berbeda dari martabak telor biasa yang isinya daging (sapi/kambing), yang ini isinya Samyang Noodle (Wow). Rasanya gurih pedas, karena bagian atas-nya ditaburi bumbu dari Samyang Noodle.
* Martabak Manis Espresso
Dough-nya berwarna coklat tua seperti warna black coffee dan mencerminkan rasa espresso coffee. Aroma kopi-nya memang cukup light tapi masih berasa. Topping-nya pakai oreo, jadi seperti makan martabak rasa biscuit kopi blending jadi satu.
* Martabak TipKer Mozarella.
Tekstur-nya tipis dan crunchy banget. Filingnya pake mozarella cheese yang tebal. Jadi taste-nya very cheesy.
Overall menu barunya enak dengan harga yang masih pas dan sesuai ama kantong.
Tanggal kunjungan: 20 November 2016 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Kalau soal martabak, Nona paling suka dengan yang namanya Martabak Telur. Makanya, Nona memesan Martabak Telur Kornet dengan keju Mozzarella (IDR 65K). Kombinasi dari martabak yang renyah yang diisi dengan daging kornet yang gurih dan dibalut dengan keju mozzarella yang lengket. Sangat menggiurkan!
Tetapi juga menggendutkan. Jujur saja Nona melihat bagaimana mereka mempersiapkan martabak tsb untuk disajikan dan Nona cukup merasa bersalah setelah makan martabak yang menggiurkan itu karena minyaknya yang amat sangat banyak.
Jadi, yang lagi diet mungkin bisa cuti sehari untuk makan dan mohon check kolestrol kalian sebelum makan disini.
Tanggal kunjungan: 03 Agustus 2016 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000