haloo karena saya penyuka saus telur asin, menurut saya sausnya kurang nendang, but udh lumayan sih dari tekstur ayam dan telurnya juga. Sausnya kurang banyak hehehhee. Overall oke. Aku lupa fotoin makanannya hahahhaa
Menu yang dipesan: Salted egg chicken
Tanggal kunjungan: 04 Oktober 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000
Gerai makanan satu ini sudah ada dimana-mana, bahkan di beberapa kota kecil pun eksis juga. Akhirnya saya putuskan untuk coba salted egg chicken with french fries nya, menu nomor 4, karena pemula, saya coba yang kemasan small, harga 20k. Hhhmmmm... yang pasti saus telur asinnya biasa aja, cenderung ada pedes-pedesnya dikit gitu, aroma saus telor asinnya kurang berasa. Trus karena pesanan saya ayam dan kentang goreng yang dikasig saus telor asin, nah tuh kentang gorengnya jadi lemes karena kena saus telor asinnya. Utk ayam gorengnya ala ala street snack, digoreng tepung lalu dibalur ama sausnya. Menurut saya nggak ada yang spesial dari menu yang saya pesan ini. Sepertinya nggak penasaran untuk coba menu lainnya lagi, karena toh bahan dasarnya saus telor asin juga yang menurut saya biasa banget. Sorry to say yahhh...
Menu yang dipesan: Salted egg chicken with french fries
Tanggal kunjungan: 22 Juni 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000