Review Pelanggan untuk Kedai Kopi Oh
Hmm
oleh cynthia lim, 03 September 2022 (2 tahun yang lalu)
Kayaknya baru buka cabang, menurutku untuk laksa nyonya nya cenderung manis, isinya juga gak banyak. Mungkin kalau mereka ganti ke mangkok yang lebih kecil lebih ok. Untuk rempah laksanya sih ga gitu kerasa. Untuk sotonya juga kirain kuahnya beda, ternyata sama cuma ditambah jeruk peras aja. Roti bakar mentega gulanya garing tp ga gitu terkesan dibakar.
Teh tariknya as usual enak dan cepet abisnya ketika disedot hahaha.
Dibanding ruko yang goldfinch, disini lebih sepi dan ga waiting list. Masih ada indoor outdoor areanya juga.
Sangat disayangkan untuk indoornya banyak lalat, agak susah buat makan. Dikasih candle juga ga mempan lagi 😠semoga mereka consider buat beli alat penangkap lalat.
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Kafe)
Reviewer: