Review Pelanggan untuk Kushi-Yaki Umena-Dori
Yakitorinya enak
oleh Ladyonaf @placetogoandeat, 23 April 2017 (7 tahun yang lalu)
2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Kushiyaki umena dori ini sebenernya sudah cukup lama tapi gw baru sekali ini berkunjung. Lokasinya di basement sentra senayan 1, sebrangan dengan marutama ramen, kalau dari arah plaza senayan bisa juga lewat foodhal supermarket, nanti tembus melalui restaurant warung kita.
Tempatnya tidak terlalu besar, interiornya minimalis dengan sentuhan jepang modern. Menunya sangat bervariasi, karena gw kesini ber6 jadi pesen beberapa menu yaitu :
- cawan mushi : enak banget cawan mushinya, lembur banget, tidak amis. Biasanya gw biasa aja sama cawan mushi tapi disini gw pgn nambah lagi karena enaknya.
- kino foil yaki : 3 jenis jamur, jamur shimeji, shitake dan enoki, dimix dengan soyu, miso dan butter, dibungkus dengan aluminium foil kemudian dibakar. Rasanya lumayan enak sih tapi ada aroma bau gosong dan after tastenya pahit. Sempet complain ke waitresnya dan tanpa pake basa basi langsung di take out dari bill jadi tidak perlu bayar.
- chili fondue : nah yang ini penyajiannya unik, jadi chicken karage dan roti nanti dicocol dengan cheese fondue yang disajikan di wadah yang di bawahnya ada apinya. Chicken karagenya enak banget, crispy dan tender, cheese fonduenya juga enak banget, creamy dan agak sedikit pedas, porsi fonduenya juga royal tidak pelit. Kalau rotinya sih biasa aja.
- chicken nanban : ini enak banget, rasa sauce putihnya itu yang bikin enak, creamy tapi tidak bikin eneg, ditambah chickennya yang disajikan seperti katsu , tender and juicy. Trus ada side dishnya mashed potato juga enak banget.
- oyakodon : ini nasi atasnya telur dibikin seperti dadar, ada campuran ayam dan daun bawangnya. Enak juga tapi kurang special sih ini.
- tsukune soboro : awalnya gw pikir ini biasa aja tapi ternyata enak banget dan gurih jadi ini nasi putih di atasnya ada daging cincangnya.
- buta kimuchi : yang ini wadahnya unik, isinya ada nasi dengan pork dan tamao onsen. Lumayan aja sih ini, kurang bgitu istimewa padahal gw expectnya ini enak.
- sake set donburi : ini juga wadahnya unik, penampilannya menggoda banget karena ada taburan bulet2 orange gemes (ikura) di atas nasi putih, ditambah dengan potongan salmon . Ikuranya pecah di mulut, enak juga ini.
- selain menu di atas kita juga coba beberapa yakitori diantaranya chicken yakitori negima, momo/paha ayam, mune/dada ayam, nankotsu dengan pilihan sauce asin manis. Semuanya enak banget! Lalu coba juga tsukune ume/daging cincang, gyutan niku, ini juga enak semua. Recommended banget yakitori.
Overall enak juga disini tapi yang paling recommended yakitorinya, cawan mushi, chicken nanban dan chili fonduenya. Juara banget! Selain makanannya yang enak, servicenya juga bagus. Will coming back here for sure!
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Jepang)
Reviewer: