Review Pelanggan untuk de.u Coffee
The Most Happening Cafe in Dipatiukur
oleh N.A. , 19 Juli 2020 (4 tahun yang lalu)
2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Kafe yang berlokasi di dekat Taman Gesit ini boleh disebut sebagai ‘The most happening cafe in Dipatiukur’. Sejak buka beberapa saat lalu, kafe ini selalu dipenuhi pengunjung—bahkan seringkali pengunung harus mengeluarkan usaha lebih hanya untuk mendapatkan tempat duduk. Konsep ini memilki konsep yang cukup unik, sebagian besar tempat duduknya adalah outdoor yang tentunya sangat bergantung kepada cuaca. Saya lebih menyarankan untuk mengunjungi kafe ini di saat sore hari atau malam hari karena mengunjungi kafe ini do siang hari yang terik jelas bukanlah sesuatu yang menyenangkan.
- Clocks (29K)
Menu ini pada dasarnya adalah shakaretto campuran antara long black, tamarind, soda, dan lemon. Menu ini cocok banget untuk yang ingin menikmati kopi dengan citarasa yang tidak terlalu pahit atau asam, namun tanpa tambahan citarasa susu. Campuran seperti ini berhasil menghasilkan minuman yang sangat menyegarkan, namun tanpa kehilangan karakter dari kopinya. Saya pribadi sih suka banget.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Clocks
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: