Review Pelanggan untuk Hello Sunday

suka banget sama waffle putu ayu nya...

oleh yudistira ishak abrar, 03 Juni 2017 (7 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.0
Foto Makanan di Hello Sunday
Foto Interior di Hello Sunday

Sebagai salah satu destinasi menghabiskan malem minggu di Jakarta, Metropole bisa dibilang punya paket yang cukup lengkap. Selain bioskop, disini juga terdapat beberapa coffeeshop dan resto yang murah, enak juga nyaman. Dengan mengambil tema kuliner khas Indonesia, seluruh tempat makan disini menyajikan aneka menu asli nusantara dan beberapa menu modifikasi.
Makin kesini, Metropole semakin berhias dan mempercantik tampilannya, beberapa resto baru hadir guna memperkaya khazanah kuliner. Salah satu yang paling baru adalah Hello Sunday. Letaknya berada di lantai 2 gedung utama Metropole, tepat didepan pintu lift sebagai satu-satunya akses keatas. Desain interior berkonsep klasik modern yang elegan dengan sentuhan floral yang asri. Meski cukup ramai oleh pengunjung, namun tetap terasa nyaman.
Bagian outdoor disiapkan pada bagian balkon dengan akses pintu yang menyatu pada jendela disepanjang ruang. Jendela berwarna putih dengan pola kotak-kotak besar, sukses mengantarkan pesan grande selain dari pemilihan furnitur yang kece dan terkesan fancy.
Di tempat yang cukup kontemporer ini ternyata menyajikan aneka menu yang Indonesia banget. Beberapa makanan berat asli tanah air, masuk didalam daftar buku menu. Namun kesempatan kali ini saya hanya mencoba beberapa dessert sambil ngopi. Menu yang saya pilih adalah Waffle Putu Ayu, Waffle Almond Choco, Ice Yuzu Mint, Toraja Buntu Pepasan dan Sunday Cake. Yuk kita bahas satu per satu gimana rasanya.
Waffle Putu Ayu (Rp.20.000,-++/quarter) yaitu sajian modifikasi dari waffle. Menu ini sangat jenius, kenapa? Karena meski waffle ini tampak sederhana namun rasanya sangat juara. Tampilan waffle yang berperisa pandan, lalu diberi taburan parutan kelapa dan disiram lelehan gula jawa ini, terlihat sangat bersahaja. Rasa putu originalnya tersampaikan dengan sempurna. Gorgeous. Saking sukanya, saya sampai take away untuk dinikmati di rumah.
Selain waffle tradisional, saya pun mencoba Waffle Almond Choco (Rp.30.000,-++/quarter). Tekstur waffle yang renyah dan empuk, diberi topping lelehan cokelat dan kacang almond yang manis gurih. Sensasi kriuk-kriuknya sukses bikin lidah saya bergoyang dumang.
Menu dessert terakhir adalah Sunday Cake (Rp.28.000,-++/slice). Basic kue ini adalah blackforest dengan chocolate mousse sebagai cover dan diberi potongan strawberry serta blueberry sebagai garnish. Goresan saus cokelat sebagai dasar pada piring, memberi sedikit sensasi creamy. Rasa cokelatnya cukup pekat dan manis dengan tekstur kue yang lembut.
Sebagai teman menikmati aneka sajian manis, saya memilih Kopi Toraja Buntu Pepasan (Rp.31.000,-++) dan Ice Yuzu Mint (Rp.45.000,-++). Kopinya disajikan didalam gelas kleine karaffe bersama rock glass. Rasa body dengan level acidity yang cukup pekat, membuat minuman ini terasa bersih dan asam. Meski asam, namun masih dalam tingkat yang medium low.
Ice Yuzu Mint adalah minuman yang berasal dari buah sejenis jeruk mandarin atau citrus yang diberi daun mint, jelly dan selasih. Rasanya sangat menyegarkan, ada manis dan asam yang berpadu sempurna...

Foto lainnya:

Foto Makanan di Hello Sunday
Foto Interior di Hello Sunday
Foto Interior di Hello Sunday
Foto Interior di Hello Sunday
Foto Makanan di Hello Sunday
Foto Makanan di Hello Sunday
Foto Makanan di Hello Sunday
Foto Makanan di Hello Sunday

Menu yang dipesan: Waffle Putu Ayu, Waffle Almond Choco, Ice Yuzu Mint, Toraja Buntu Pepasan, Sunday Cake

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Hello Sunday

(Kafe)

Metropole 21, Lantai 2
Jl. Pegangsaan Timur No. 21, Cikini, Menteng, Jakarta Pusat


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.0
Suasana:4.2
Harga:3.5
Pelayanan:3.7
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil yudistira ishak abrar

Alfa 2023

2869 Review

4603 Makasih