Review Pelanggan untuk Gula Merah
Ada yang enak ada yang kurang
oleh Renodaneswara @caesarinodswr, 13 Desember 2019 (hampir 5 tahun yang lalu)
Restoran gula merah ini juga sudah familiar buat gue. Bukan karena gue pernah makan di sini tetapi karena gue sering banget lewat depan restoran ini. Dan selain sering lewat restoran ini, gue juga suka iseng untuk ngeliat menu2nya di depan restoran. So pas tadi siang, gue memutuskan untuk mencoba restoran ini.
AMBIANCE
Restoran ini memiliki suasana yang cukup nyaman dan sejuk. Restoran ini memiliki interior yang khas indonesia banget dengan furniture dan dekorasi ala indonesia yang minimalis tetapi elegan. Untuk areanya sendiri cukup luas dan terbagi menjadi 2 yaitu smoking area dan non smoking. secara keseluruhan restoran ini bisa menampung sekitar 100 customer. Fasilitas restoran ini cukup lengkap, terdapat smoking area, stop kontak dan wifi.
MENU
Bicara soal menu, sesuai dengan namanya restoran ini memiliki menu ala indonesia. Menu indonesianya cukup beragam mulai dari appetiser, main course, dessert, hingga minuman. Untuk appetiser di sini ada tahu pong, bakwan jagung, risol, martabak tahu telur, dll. Untuk main coursenya di sini ada mini tumpeng, tahu telur, nasi ikan matah, iga bakar, empal gentong, nasi goreng, bakmi goreng, dll. Untuk dessertnya di sini ada es campur, es kacang merah, es cendol, sekoteng, dll. Untuk minumannya di sini ada aneka teh, aneka kopi, aneka soft drinks, aneka juice, dll. Range harga makanan dan minuman di sini berkisar antara 12 ribu hingga 62 ribu.
Nasi Ikan Sambal Matah (IDR 35k)
Menu ini terdiri dari seporsi nasi dengan ikan tongkol suwir lalu disajikan dengan sambal matah. Dari segi rasa buat gue cukup enak. Nasi putihnya pulen, ikan tongkolnya cukup moitst, gak kering dan terasa gurih seasoningnya. Untuk sambal matahnya nendang banget dengan aroma yang nikmat. Overall untuk menu ini, VERY GOOD!
Terong Goreng Tepung (IDR 19k)
Menu ini terdiri dari beberapa potong terong yang digoreng dengan tepung. Dari segi rasa buat gue sih gak terlalu istimewa. Terongnya dari segi kematangan cukup bagus, tetapi buat gue tepungnya terlalu tebel. Dan gue gak terlalu ngerasain terongny. Untuk rasa tepungnya buat gue kurang seasoning dan gak terasa gurih sama sekali. Overall untuk menu ini, NOT SO GOOD.
Overall gue gak terlalu puas dengan restoran ini. Restoran ini untuk tempat dan pelayanannya cukup oke. Tetapi untuk rasa makanan buat gue masih kurang maksimal. Dateng lagi? Maybe.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Terong Goreng Tepung (IDR 19k), Nasi Ikan Sambal Matah (IDR 35k)
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
Reviewer: