Review Pelanggan untuk Tambo Kuy!

Isi Google Form dapat Promo Rp 1

oleh Alvin Johanes , 12 September 2020 (4 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih

4.0
Foto Makanan di Tambo Kuy!
Foto Makanan di Tambo Kuy!

Congratulations Tambo Kuy! Tanggal 7-13 September 2020 mereka mengadakan Grand Opening dan Promo Rp 1 dengan cara mengisi google form yang mereka sudah sediakan lewat barcode.

Sebenarnya kafe ini buka jam 11 pagi, tapi entah kenapa belum buka jam segitu dan 1 jam kemudian mereka baru buka. Tapi untuk pelayanan sangat memuaskan meskipun jam operasional nya ga on time.

Buat suasana nya cozy banget, apalagi kafe ini dekat dengan toko kamera, jadi bisa ngopi dengan santuy.

Disini mereka tidak hanya menjual minuman saja, tetapi mereka menjual kue juga. Minuman yang aku pesan ada 2:

1. Kris Mpu Coklat (Rp 33.000)
Minuman ini terdiri dari Alpukat segar yang awalnya di tumbuk terlebih dahulu baru dikasih krim coklat dan corn flakes. Buat rasa nya sendiri enak banget, alpukat dan coklat nya berasa banget dan terbalut. Creamy pas diminum dan crunchy nya juga dapet dari gigitan corn flakes. Alpukat nya sendiri masih ada gigitan dari rasa buah nya sendiri. Sangat recommended buat teman-teman yang tidak suka kopi.

2. Sri Lella (Rp 18.000)
Minuman ini memiliki rasa Bunga Rosella dengan sereh dan limau. Buat minuman ini lebih berasa ke limau nya. Tapi ini bisa jadi rekomendasi teman-teman buat yang ga suka manis-manis dan butuh minuman yang hangat.

Untuk info kuliner lainnya, bisa kunjungi my instagram: alvinjohanes18. Thank you.

📍Tambo Kuy!| Senayan Trade Center, Lantai Ground. Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Tambo Kuy!
Foto Interior di Tambo Kuy!
Foto Menu di Tambo Kuy!

Menu yang dipesan: Kris Mpu Coklat, Sri Lella

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Tambo Kuy!

(Kafe)

Senayan Trade Center, Lantai Ground
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.0
Suasana:3.8
Harga:3.8
Pelayanan:3.8
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Alvin Johanes

Alfa 2022

1031 Review

1600 Makasih