Review Pelanggan untuk The Eatery Restaurant - Four Points By Sheraton Jakarta

Christmas Lunch for Only IDR 265k Nett

oleh Fannie Huang||IG:@fiehuang, 16 Desember 2019 (hampir 5 tahun yang lalu)

4.6
Foto Makanan di The Eatery Restaurant - Four Points By Sheraton Jakarta
Foto Makanan di The Eatery Restaurant - Four Points By Sheraton Jakarta

Beberapa hari yang lalu berkesempatan nyobain beberapa menu yang merupakan menu dari Christmas Lunch Buffet di sini. Buat kalian yang pengen Christmas Lunch Buffet di sini, harganya cukup terjangkau. Harganya cuma 265k nett per pax.

Tempatnya sendiri tidak terlalu luas, namun jarak antar meja tidak terlalu dekat sehingga tidak terasa sempit.

Appetizer :

1. Crab Cakes

Menu pembuka yang recommended buat kalian yang suka kepiting. Menu ini merupakan sejenis gorengan dengan isian daging kepiting yang cukup terasa. 

Crab cakesnya sendiri renyah dan tidak oily dengan tekstur padat namun tidak alot.

2. Sup Truffle

Aku suka banget sama sup ini. Aroma trufflenya wangi dengan sup yang gurih dan tidak terlalu kental maupun cair. Selain itu jamurnya juga terasa namun tekstur supnya cukup smooth sehingga tekstur jamurnya sendiri tidak lagi terasa di sup.

Sup ini juga disajikan dengan puff pastry yang renyah dan gurih. Puff pastrynya cukup terasa butternya dan menurutku rasanya enak meski dimakan begitu saja tanpa supnya.

3. Caesar Salad

Saladnya enak banget menurutku. Sayurnya berupa selada dan tomatsegar dengan isian potongan daging ayam yang juicy, smoked beef serta disediakan saus caesar yang segar serta keju yang terasa pada sausnya.

Aku suka caesar salad & suka banget salah di sini.

Main Course :

1. Roasted Chicken Mushroom

Merupakan ayam panggang dengan ayam yang empuk dan juicy serta daging yang tampanya dibalur garam sehingga rasanya tidak plain.

Kulit ayam panggangnya tidak terasa lengket dan meskipun bukan jenis yang super renyah, namun masih terasa renyah dan tidak kering. Teksturnya juga masih klop dengan saus mushroomnya.

Untuk rasa saus mushroomnya juga enak menurutku. Teksturnya pas, tidak terlalu cair maupun kental dengan potongan jamur asli dan rasa yang gurih.

2. Beef Stroganoff

Sejujurnya aku kurang suka brokoli karena umumnya brokoli cenderung alot, namun brokoli yang disini enak. Teksturnya tidak alot dan tidak sulit untuk dipotong. Selain itu saus creamynya terasa gurih.

Untuk beefnya sendiri juga empuk dengan saus berwarna kecoklatan yang cenderung manis gurih dan ada potongan jamurnya.

3. Salmon Wellington

Salmon Wellington, atau yang umumnya dikenal dengan nama Salmon En Croute, merupakan daging salmon rebus dengan herbs dan dilapisi dengan luaran berupa puff pastry serta disajikan dengan saus putih.

Tidak semua tempat menyajikan menu ini dengan rasa yang lezat, namun Salmon Wellington di resto ini merupakan salah satu yang rasanya lezat.

Salmonnya empuk dengan puff pastry yang renyah dan terasa butternya. Selain itu saus lemon yang digunakan terasa segar dan cocok untuk ikannya sehingga secara keseluruhan rasanya merupakan perpaduan rasa asam segar sekaligus gurih.

Yang aku suka, sausnya juga pas tingkat kekentalannya. Pernah nemu saus yang terlalu cair sehingga mempengaruhi cita rasa secara keseluruhan. Dan menurutku kekentalan sausnya juga klop dengan rasa salmon en croutenya sendiri.

4. Vegetable Wellington

Menu ini memiliki rasa yang serupa dengan salmon wellington, bedanya isinya cuma herbs dan disajikan tanpa salmon maupun saus.

Namun rasanya sendiri tetap enak menurutku. Kalau kalian kurang suka salmon bisa coba menu ini.

Dessert :

1. Christmas Pudding

Merupakan kue natal dengan isian kismis, apricot, chocochips dan kurma. Tekstur kuenya moist dan sedikit mirip dengan fruitcake, namun manisnya berasal dari bahan alami.

Di bagian atas terdapat krim yang tidak manis sehingga menetralisir rasa manis dari kuenya sendiri. Sedangkan cherry yang digunakan juga manis, sama sekali tidak asam.

2. Yule Log

Dibandingkan dengan christmas pudding, kue ini tidak terlalu manis. Basenya merupakan bolu yang lembut dan dilapisi dengan dark chocolate di bagian dalam maupun luar serta dihias dengan cantik.

Kalau dimakan begitu aja, dark chocolatenya sedikit manis menurutku. Namun kalau dimakan bareng cakenya jadi nggak manis.

Foto lainnya:

Foto Makanan di The Eatery Restaurant - Four Points By Sheraton Jakarta
Foto Makanan di The Eatery Restaurant - Four Points By Sheraton Jakarta
Foto Makanan di The Eatery Restaurant - Four Points By Sheraton Jakarta
Foto Makanan di The Eatery Restaurant - Four Points By Sheraton Jakarta
Foto Makanan di The Eatery Restaurant - Four Points By Sheraton Jakarta
Foto Makanan di The Eatery Restaurant - Four Points By Sheraton Jakarta
Foto Makanan di The Eatery Restaurant - Four Points By Sheraton Jakarta
Foto Makanan di The Eatery Restaurant - Four Points By Sheraton Jakarta

Harga per orang: > Rp. 200.000

Makasih Infonya!

Informasi

The Eatery Restaurant - Four Points By Sheraton Jakarta

(Barat,Indonesia)

Four Points By Sheraton Jakarta, Lantai Ground
Jl. MH Thamrin No. 9, Thamrin, Jakarta Pusat


Rata-rata: 4.2
Rasa:4.1
Suasana:4.1
Harga:3.9
Pelayanan:4.3
Kebersihan:4.3

Reviewer:

Foto Profil Fannie Huang||IG:@fiehuang

Alfa 2023

3275 Review

1633 Makasih