Review Pelanggan untuk Sambal Bakar Mas Edi
Sambal Bakar yang Worth it
oleh Nurhayati , 28 Juni 2023 (1 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Tempatnya luas, Ada Mushola dan Toilet, Area indoor berAC, Area outdoor ada yang lesehan dan duduk.
Ketika memesan kita akan dapat nomor meja.
Sambalnya enak dimasak ketika ada pesanan jadi lebih fresh dan masih panas. Disini ada 3 variant sambal yaitu sambal bakar mas edi, sambal terasi dan sambal korek.
Makanannya enak, harga juga masih terjangkau, sesuai selera lidah nusantara.
Aku pesan:
- Paket Ayam Rempah Dada Sambal Terasi (23K)
Seporsi dapat Nasi, ayam goreng, lalapan timun dan daun pepaya kukus. Tersaji menggunakan cobek hotplate jadi suhu panasnya masih terjaga. Untuk ayam gorengnya empuk, rasa sambal terasinya kurang medok rasa pedasnya kurang nampol.
- Es Teh Manis (6K)
Rasanya tidak terlalu manis dan bikin seger tenggorokan.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Paket Ayam Rempah Dada Sambal Terasi
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: