Review Pelanggan untuk Kara Island

Pantai didalam mall

oleh Prido ZH, 22 Agustus 2018 (sekitar 6 tahun yang lalu)

4.0
Foto Makanan di Kara Island
Foto Makanan di Kara Island

Kesini bukan karena pengen liat primate. Tapi karena masih ada wakut luang aja buat nunggu bergantinya hari. Halaaaah.. dan ketika sedang melintasi lantai paling atas, gue lihat sebuah pulau yang kaya akan kelapa. Berhubung waktu itu abis nonton, jadi ga ada salahnya relax sejenak di pulau ini.

Kara Island, tempat nongkrong dan santai dengan segala macam berbau kelapa ini unik dan menarik dari pada es kelapa dimana pun. Hahaha. Jadi tau lah yaa produk santan siap pakai yang bermerk dagang Kara ? dan produk kara membuat tempat nongkrong asik buat anak muda dan anak yang merasa masih mudah dan terlihat muda kaya gue ini.

Semua makanan dan minuman ga lepas dari yang namanya kelapa. Minuman dari air kelapa, dan makanan juga berbahan dasar dari kelapa. Bisa ini kelapa yang diparut atau kelapa yang dikucilkan.

Coco pandan chiffon cake dengan harga 32 ribu & coconut pineapple dengan harga yang sama, dan sungguh sangat dibanggakan sekali karena pas banget lagi ada promo, beli cake tadi dapet minuman coco pome & coconut water.

Coco pandan chiffon ini kue pandan dengan isi kelapa parut ditengahnya. Tekstur yang lembut dan rasanya yang enak, kalo makan ini berasa inget sama kue jajanan pasar tradisional. Mirip lah sama itu.

Coco pineapple cake juga ga kalah enak dan lembut. Kalo yang ini ada jelly rasa nanas dan diselimuti kebagian atas cake. dan lagi-lagi ada rasa kelapanya. Yaa jelas dong. Namanya juga Kara.

Coco pome adalah air kelapa yang diberi syrup pome. Kalo coconut water, ini original air kelapa tanpa tambahan rasa apapun. Apalagi rasa ditinggal pergi pas lagi sayang-sayangnya. Yaa sayangnya coco water ini diberi es batu, jadi kalo es batunya mencair, rasa air kelapanya jadi berkurang. Tapi tidak dengan rasa cinta ku.


©️prido (@frido.zh on Instagram)

Foto lainnya:

Foto Makanan di Kara Island
Foto Makanan di Kara Island
Foto Makanan di Kara Island
Foto Makanan di Kara Island
Foto Makanan di Kara Island
Foto Makanan di Kara Island
Foto Makanan di Kara Island
Foto Makanan di Kara Island
Foto Makanan di Kara Island
Foto Makanan di Kara Island
Foto Makanan di Kara Island
Foto Makanan di Kara Island
Foto Makanan di Kara Island
Foto Interior di Kara Island
Foto Interior di Kara Island
Foto Interior di Kara Island
Foto Interior di Kara Island

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Kara Island

(Kafe)

Gandaria City, Lantai 2
Jl. Sultan Iskandar Muda, Gandaria, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.8
Rasa:3.8
Suasana:3.8
Harga:3.4
Pelayanan:3.9
Kebersihan:3.9

Reviewer:

Foto Profil Prido ZH

Alfa 2021

1202 Review

1893 Makasih