Review Pelanggan untuk Waroeng Setiabudhi
Serabi Terkenal
oleh Makan Mulu, 06 Oktober 2021 (sekitar 3 tahun yang lalu)
Berlokasi di seberang Bank Mandiri Setiabudhi, dengan neon box yg cukup besar membuat tempat ini mudah di-notice. Sebenarnya tempat nya ngga terlalu besar, tapi bangunan 2 lantai. Mungkin yg akan bikin bingung adalah tempat parkir, di sini tidak menyediakan tempat parkir khusus.
Mie Ayam:
Menurutku porsinya sedikit, padahal aku bukan tipe yg banyak makan. Mie nya enak, kenyal. Untuk potongan ayamnya tidak terlalu banyak tapi bumbunya meresap & pas.
Serabi Telur Mayonnaise:
Karena ini serabi moderen, jadi lebih ke serabi tepung. Pakai topping telur & saus mayo. Saus-nya melimpah sekali.
Teh Tarik Dingin:
Buat aku pribadi ini kemanisan banget. Sepertinya sih ini teh tarik kemasan tapi ditambah susu kental manis & gula. Awal minum teh nya terasa walaupun tipis, selebihnya sih manis aja yg dominan.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: teh tarik dingin, mie ayam pangsit, Serabi Telur Mayo
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: