Review Pelanggan untuk Hiveworks Co-Work & Cafe

Super pewe!

oleh Yuli || IG: @franzeskayuli, 14 Oktober 2019 (4 tahun yang lalu)

4.2
Foto Interior di Hiveworks Co-Work & Cafe
Foto Eksterior di Hiveworks Co-Work & Cafe

Mengunjungi salah satu co-working space di area Jakarta yang berlokasi persis disebrang Citywalk Sudirman. Dari luar tempatnya terlihat luas dan parking space nya juga luas. Masuk ke dalam, ternyata luas juga. Disini seating area nya terbagi jadi individual dan group, cocok buat yang emang mau kerja sendiri atau kelompok. Suasananya sih super pewe! Aku pun rasanya ingin bobo disini #eh.
Interiornya simple, didominasi warna putih dan disini pencahayaannya pas gitu, gak terlalu terang di bagian tengah cafe. Kalo mau foto-foto bisa melipir ke area yang dekat jendela.
Pelayanannya ok cuma sayang untuk makanan dan minuman agak lama keluarnya menurut gue, but that's not a big deal kok.

Disini gue cobain beberapa rekomendasi menu mereka seperti:

- Es Kopi Rumpi: basically ini es kopi susu ditambah dengan rum, temen gue bilang kalo kopi disini light. So waktu cobain, emang cuma terasa rum nya saja. Gue bahkan susah untuk mencari rasa kopinya itu sendiri. Semoga bisa diimprove ya. Mungkin kalo yang mau terasa kopinya bisa extra shot.

- Nutty Caramel Latte: nutty ini sendiri berasa dari remahan kacang yang ditabur diatas milk foam, lapisan terbawah tentunya si caramel latte nya itu sendiri. Ini kopinya menurut gue oke, rasa kopinya gak strong tapi somehow complete each other jadi gak ada yang overpowering. Rasa pahit kopinya sendiri masih terasa saat akhir-akhir minum. Kacangnya menambah tekstur di minuman satu ini. Well, nice one!

- Truffle Cheese Penne: truffle nya wangi banget. Temen gue aja yang lagi flu sampe notice wangi truffle nya lol. Penne was cooked perfectly! Cheese nya generous jadi creamy dan enak. Untuk proteinnya sendiri dari smoked beef gitu, rasanya agak keasinan untuk smoked beef nya. Well ini kalian harus coba!

- Beef Hamburg & Rice: porsinya besar dan ngenyangin banget keliatannya. 2 small beef patty served with rice and gravy, well this one is also great! Gravy nya menurut gue enak dan creamy nya pas, agak asin tapi creamy tastenya itu sendiri menutupi rasa asinnya. Patty nya lembuttt. Pas banget dipaduin sama nasinya. Ah ku jadi ingin lagi :")

- Matcha Affogato: so ini salah satu menu non coffee boleh kalian coba, warna matchanya pekat.

Overall, this place is definitely would be in my list when I need a place for chilling and working too.

Foto lainnya:

Foto Interior di Hiveworks Co-Work & Cafe
Foto Makanan di Hiveworks Co-Work & Cafe
Foto Makanan di Hiveworks Co-Work & Cafe
Foto Makanan di Hiveworks Co-Work & Cafe
Foto Makanan di Hiveworks Co-Work & Cafe
Foto Makanan di Hiveworks Co-Work & Cafe
Foto Makanan di Hiveworks Co-Work & Cafe
Foto Makanan di Hiveworks Co-Work & Cafe

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Hiveworks Co-Work & Cafe

(Kafe)

Jl. Karet Pasar Baru Timur V No. 25, Tanah Abang, Jakarta Pusat


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.0
Suasana:4.4
Harga:3.7
Pelayanan:3.9
Kebersihan:4.3

Reviewer:

Foto Profil Yuli || IG: @franzeskayuli

Alfa 2020

711 Review

368 Makasih