Review Pelanggan untuk Dough Lab

Buy 1 Get 1 Sampai Tanggal 21

oleh Fannie Huang||IG:@fiehuang, 20 September 2021 (3 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih

4.4
Foto Makanan di Dough Lab
Foto Makanan di Dough Lab

Kemarin mampir ke sini karena lagi promo buy 1 get 1 bareng temen. Setiap orang dibatasi max. 3 cookies. Kebetulan aku datang sekitar jam 2 siang dan antriannya lumayan panjang namun nunggunya nggak terlalu lama.

Di cabang ini juga ada beberapa seating area dan desainnya pun cantik. Selain itu di sini juga menjual beberapa minuman.

Aku mencoba :

1. The Duchess (IDR 55k)

Cookiesnya pakai isian coklat, kacang dan ada taburan garam. Ukuran cookiesnya besar dan coklatnya cukup terasa.

2. Red Velvet (IDR 25k)

Cookiesnya berisi cream cheese yang meleleh. Sejujurnya rada cream cheesenya nggak terlalu asin, dan teksturnya creamy.

Namun aku malah lebih suka yang ini karena nggak terlalu manis.

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Dough Lab

(Toko Kue)

Central Park, Lantai Lower Ground
Jl. Letjen S. Parman, Slipi, Jakarta Barat


Rata-rata: 4.3
Rasa:4.6
Suasana:4.4
Harga:3.9
Pelayanan:4.4
Kebersihan:4.3

Reviewer:

Foto Profil Fannie Huang||IG:@fiehuang

Alfa 2023

3322 Review

1642 Makasih