Review Pelanggan untuk Yakinikuya
Disarankan reservasi terlebih dahulu, weekdays ataupun weekend.
Tempatnya kecil, ada dibasement dharmawangsa square, disini cuma ada 10 table dgn 4 seats pertable dilingkup dengan servernya yang juga sedikit.
Tempatnya gelap gt, kayak ekslusif dengan dinding kaca.
Untuk ayce nya nggk ada buffetnya, pilihan dagingnya disini lebih beragam, aku pernah pesen yang standart dan diatasnya standart (dapet daging wagyu) yang mana dagingnya mirip banget rasanya sama holycow yang buddies, semirip itu.
So, kalo aku better yang standart dengan harga yang cukup beda jauh, favorite aku karubi dan rosu! Tapi semua beef disitu enak sih:(
Ada pilihan yang bener2 no lemak dan yang ada lemaknya.
Tapi minumnya nggk include dari harga paket. aku pesen ocha 15K, dan ini refill dan dessertnya hanya ice cream dgn 3 varian rasa yang standar.
Untuk rasa daging dan nasinya, ENAK banget.
Hanya saja sistem bakarnya pake arang ya kayaknya jadi ada abu2nya gt kalo apinya agak kebesaran tapi emg ini khasnya dan mungkin yang buat enak.
Untuk paket standart (berdua+ocha = 477)
Untuk atasnya standart (berdua+ocha = 6++)
Foto lainnya:
Harga per orang: > Rp. 200.000
Informasi
(Jepang)
Reviewer: