Review Pelanggan untuk Attarine

Standa saja ternyata

oleh Selfi Tan, 31 Oktober 2016 (sekitar 8 tahun yang lalu)

3.2
Foto Makanan di Attarine
Foto Makanan di Attarine

Dari sebelum buka udah pengen banget ke sini dan punya ekpekatsi tinggi karena masih satu group dengan potato head.

Di sini terbagi menjadi lunch dan dinner time. Kami datang ketika dinner yang dimulai pukul 6 sore.

Tempatnya sih tidak begitu besar tapi interiornya cukup unik dengan tanaman yang digantung di langit langit dan ada mobil fiat di tengah ruangan. Kalau mau anak kecil bisa difoto sambil naik si fiat ini.


Cast-iron skillet shrimp 135k
Dari namanya kirain bakal dimasak pakai alat apa gitu. Ternyata pas datang tampilannya biasa saja. Rasanya agak pedas sih.

Wood fired flat bread 75k
Disajikan dengan green lentil puree. Kata servernya kalau pesan menu shrimp di atas enaknya dipasangkan dengan si flat bread ini. rotinya bener2 tipis kayak roti pharata tapi lebih tipis lagi. Nothing special sih. 

Slow cooked beef brisket 175k
Daging yang dipakai adalah has dalam. Tampilannya biasa saja. Di atasnya ada soft boiled egg. Dagingnya empuk juga. Kuahnya lebih enak dikasih jeruk nipis yang disajikan secara bersamaan dengan menu ini.

Crispy chicken leg 145k
Dari semua menu yang dipesan ini yang paling better. Ayamnya crispy dan mengingatkan sama salah satu resto korean fried chicken yang pernah aku coba. 

Merguez meatballs 145k
Bola daging dengan campuran daging sapi dan kambing. Karena saya ga makan kambing, saya cuma coba sedikit dan biasa saja.

Berries Cobler 70k
Cobler ini semacam pie. Di sini isinya berres dan yang paling kerasa sih raspberrynya. Kalau buat aku sih asamnya pas dan enak dimakan bareng sama vanilla ice creamnya. Bisa buat sharing juga kok.

Grilled lemonade 50k
Standar sih rasanya, seperti lemonade pada umumnya.

Roseberry fizz 50k
Ada campuran lemon juice, raspberry, soda, rose water etc. Rasanya cukup segar dan dominan raspberry sih.

Matchacha tini 50k
Ada campuran green tea dan gingernya. Kalau udah lihat ada campuran jahe pasti ga bakalan mau pesan karena pasti aneh rasanya. pas cobain memang ga suka. green teanya juga ga berasa.

Jamu royal 50k
Kurang suka sama rasa minuman ini. Ada kunyit, asam Jawa dan jahe yang membuat minuman ini semakin jamu rasanya.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Attarine
Foto Makanan di Attarine
Foto Makanan di Attarine
Foto Makanan di Attarine
Foto Makanan di Attarine
Foto Makanan di Attarine
Foto Makanan di Attarine
Foto Makanan di Attarine
Foto Interior di Attarine
Foto Interior di Attarine
Foto Interior di Attarine
Foto Interior di Attarine
Foto Interior di Attarine
Foto Interior di Attarine
Foto Interior di Attarine

Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000

Makasih Infonya!

Informasi

Attarine

(Barat)

Jl. Gunawarman No. 11A, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.4
Rasa:3.4
Suasana:3.7
Harga:2.5
Pelayanan:3.6
Kebersihan:3.9

Reviewer:

Foto Profil Selfi Tan

Alfa 2023

2785 Review

1889 Makasih