Review Pelanggan untuk Bakerzin

Ultimate Stuffed Pasta

oleh Fannie Huang||IG:@fiehuang, 13 Agustus 2019 (5 tahun yang lalu)

3 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

4.4
Foto Makanan di Bakerzin
Foto Makanan di Bakerzin

Kali ini mencoba beberapa menu terbaru di Bakerzin, yakni Ultimate Stuffed Pasta. Berbeda dengan pasta pada umumnya, isian pasta ini berada di dalam pasta nya.

Aku coba :

1. Lavender Lychee (IDR 38k)

Merupakan minuman dengan perpaduan rasa manis, asam sekaligus segar dan cocok banget di minum pas lagi panas.

Rasa ekstrak leci nya cenderung manis namun manis nya pas dengan rasa asam dari lemon serta sirup lavender.

2. Tuna Mozzelune (IDR 58k)

Ini merupakan pasta berwarna hijau dengan isian berupa potongan ikan tuna yang padat.

Pasta ini super unik karena menggunakan kuah yang sedikit asam namun segar dan mengingatkan dengan dumpling berkuah.

Bedanya, pasta ini menggunakan toppinng sayuran dan menggunakan pasta yang tingkat kematangannya pas, bukan kulit dumpling.

Ini makanan yang cocok buat comfort food menurutku.

3. Spicy Beef Raviolli (IDR 78k)

Sejujurnya ini yang paling favorit dari semua yang kucoba meski yang lain juga nggak kalah enak.

Tingkat kematangab ravioli al dente dengan isian sapi cincang + saus yang creamy gurih.

Topping nya pun menggunakan kulit ayam yang renyah dan nggak berminyak sama sekali. Porsi nya juga pas menurutku.

4. Chili Chick Fagotini (IDR 68k)

Pasta ini menggunakan topping berupa kripik bayam yang renyah.

Isian nya berupa daging ayam yang padat dan rasanya sedikit pedas.

Buat kalian yang ga suka pedas nggak perlu khawatir karena pedasnya nggak terlalu berlebih sampai mendominasi rasa.

5. Cappelati di Mare (IDR 98k)

Merupakan pasta dengan isian daging super banyak yang sedikit mengingatkan akan siomay.

Bedanya ini menggunakan saus yang asam pedas dan rasanya segar menurutku.

Porsi nya juga super.duper nendang karena 1 pcs pasta nya cukup besar dan isiannya padat.

6. Assorted Cakes

Aku mencoba lebih dari 10 jenis sliced cake dan rasanya enak.

Tekstur cake nya moist. Sedangkan untuk cake dengam croissant mya renyah namun bagian dalam nya masih sedikit moist.

Untuk kue red velvet nya sendiri cukup enak dan krim nya tidak terlalu banyak dengan topping berupa sejenis jelly.

Kalau kalian suka kue coklat yang ga terlalu manis, kalian bisa coba kue coklat dengan isian blueberry

Foto lainnya:

Foto Makanan di Bakerzin
Foto Makanan di Bakerzin
Foto Makanan di Bakerzin
Foto Makanan di Bakerzin
Foto Makanan di Bakerzin
Foto Makanan di Bakerzin
Foto Makanan di Bakerzin
Foto Interior di Bakerzin

Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000

Makasih Infonya!
3 pembaca berterima kasih.

Informasi

Bakerzin

(Barat)

Plaza Indonesia, Lantai Basement
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.3
Suasana:3.9
Harga:3.6
Pelayanan:4.2
Kebersihan:4.2

Reviewer:

Foto Profil Fannie Huang||IG:@fiehuang

Alfa 2023

3301 Review

1640 Makasih