Review Pelanggan untuk Oddity Coffee
Honey Earl Grey for WFC
oleh Velvel , 14 Januari 2022 (sekitar 3 tahun yang lalu)
Honey Earl Grey
Kali ini ke Oddity setelah jam makan siang di hari Jumat untuk WFC alias Work From Cafe nih
Ini sebenarnya pertama kalinya gue WFC lho dan sengaja memilih Oddity karena tempatnya cozy banget dan cocok buat WFC terutama di lantai dua yang dilengkapi dengan meja panjang dan banyaknya stop kontak yang disediakan. Ala-ala kantor start-up gitu deh jadinya hehehe..
Karena waktu itu lagi ga pengen kopi, maka pilihan jatuh ke Honey Earl Grey (Rp 45.000,-). Gue minta yang less sugar. Karena rasa manisnya berasal dari madu, maka kalau less sugar berarti madunya dikurangin. Rasa earl grey nya termasuk strong dengan sedikit rasa manis dari madu. Perpaduan yang cocok dan menyegarkan.
Sharing sedikit tentang pengalaman WFC di sini. Walaupun banyak yang WFC juga, tapi rasanya tetap nyaman kok dengan catatan jangan sambil virtual meeting aja. Karena waktu ke sini gue virtual meeting terus. Jujur aja kurang gitu nyaman dan volume device harus kencang karena suara musik yang dibuka di sini termasuk kencang 😂
Menu yang dipesan: Honey Earl Grey
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Kafe)
Reviewer: