Review Pelanggan untuk Bakmi Ayam Alok
Bakmi Ayam Legendaris Sejak 1978
oleh Velvel , 06 Desember 2020 (sekitar 4 tahun yang lalu)
Bakmi Ayam satu porsi
Bakmi Ayam legendaris ini menyajikan resep keluarga yang turun temurun sejak tahun 1978. Kedai pertamanya berlokasi di Greenville, Jakarta Barat. Sampai saat ini, Bakmi Ayam Alok memiliki beberapa cabang yang ada di Jakarta dan Tangerang. Cabang yang di Kelapa Gading ini berlokasi di area perumahan yang banyak kedai makanan di sepanjang jalannya.
Selain bakmi, mereka juga menyediakan bihun sebagai pilihan lain dengan porsi yang bisa kita pilih, antara lain setengah, satu, atau satu setengah porsi. Gue mencoba makanan dari sini melalui layanan pengantaran makanan dari ojek online.
Yuk intip apa yang kami coba!
Bakmi Ayam satu porsi (Rp 41,500)
Bakmi kenyal dengan sedikit minyak yang disajikan dengan potongan daging ayam rebus yang besar dan lembut beserta daun bawang.
Bakso Goreng 2 pcs (Rp 18,000)
Satu porsi bakso goreng terdiri dari dua buah. Bakso goreng ini terbuat dari udang.
Menu yang dipesan: Bakmi Ayam, Bakso Goreng
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: